Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Salah satu selebritas yang konsisten menerapkan gaya hidup sehat adalah Nana Mirdad. Sudah bertahun-tahun melakoninya, ibu dua anak ini ternyata tidak memulainya dengan terlalu ngoyo.
Selain rutin berolahraga, Nana Mirdad menjaga pola makan sehat. Putri sulung Jamal Mirdad dan Lydia Kandau ini mengaku membatasi konsumsi gula setiap hari.
"Awalnya mau hidup lebih sehat karena pada saat itu aku hobi lari, hobi olahraga. Terus kalau gizi yang aku dapat seimbang, berasa beda banget saat olahraga. Lebih berenergi, lebih bertenaga," ungkap Nana Mirdad, dikutip dari Suara.com.
"Pada saat itu, butuh beberapa bulan aja untuk penyesuaian," imbuhnya.
Baca Juga
"Aku nggak yang kayak langsung keras banget ke badan sendiri. Karena aku percaya tindakan yang konsisten dilakukan secara perlahan itu efeknya akan lebih lama. Jadi pada saat itu, aku membatasi gula sekali," ujarnya.
Dukungan orang terdekat juga memiliki peran tersendiri. Nana Mirdad bisa konsisten dengan pola hidup sehat karena tidak menjalaninya sendirian, melainkan bersama sang suami.
Pasangan ini ternyata memang sudah punya kesepakatan untuk menerapkan gaya hidup sehat di keluarga mereka. Jadi, tidak hanya Nana Mirdad dan Andrew White, tetapi juga kedua anak mereka. Harapannya, anak-anak bisa terus terbiasa menjalani gaya hidup sehat hingga dewasa.
"Bersyukur punya suami satu visi misi yang sama. Mau hidup sehat dan mau jadi contoh baik untuk anak-anak. Karena suatu hari nanti, anak akan keluar rumah juga, pisah dari orang tua. Jadi harus dibangun habit baik dari sekarang," ucap Nana Mirdad.
Terkini
- Tagar #KaburAjaDulu, Ketika Anak Muda Angkat Tangan pada Realita
- Fenomana Glass Ceiling: Mengapa Perempuan Sulit Jadi Pemimpin di Dunia Kerja?
- Takut Ketinggalan Momen? Begini Cara Mengelola FOMO dengan Sehat!
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?