Dewiku.com - Banyak orang tua mendorong anak-anaknya untuk tampil di ajang fashion show. Harapannya, pagelaran busana bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan kepercayaan diri anak.
Fashion show juga melatih anak memiliki mental juara, bersosialisasi dengan teman sebaya, dan menunjukkan kemampuan maupun potensi diri di depan orang lain.
Hal itulah yang juga membuat Anissa Azizah mengajak kedua anaknya, Alinea dan Aksara, ikut dalam ajang fashion show di Gingersnaps Playland 2024 baru-baru ini.
Istri Komika Raditya Dika menyadari bahwa tidak mudah untuk melatih kedua anaknya tampil percaya diri. Meski begitu, menurut Anissa Azizah, ada beberapa hal yang bisa dilakukan.
Menurut Anissa Azizah, ajang seperti fashion show bisa membangun semangat anak-anak untuk semakin berani berkarya. Ada banyak manfaat yang bisa dirasakananak dengan mendorong anak muncul di depan banyak orang maupun dikenal publik.
Executive Manager Gingersnaps Indonesia, Ade Maharani Boelhasrin, mengungkapkan bahwa Gingersnaps Playland sengaja menampilkan koleksi Summer bersama model-model cilik yang telah dilatih agar lebih percaya diri.
"Gingersnaps Playland diharapkan menjadi salah satu wadah bagi anak-anak untuk mengeksplor dunia luar. Tampil percaya diri saat fashion show, bertemu teman-teman bermain yang baru, dibutuhkan banyak energi baru di dalamnya," tandasnya.
Koleksi Summer terbaru dari Gingersnaps menampilkan desain yang semakin unik dan menarik saat dikenakan si kecil. Sederet koleksi yang dirilis pun cocok dipakai dalam segala kesempatan, baik semiformal maupun formal.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?