Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Mungkin banyak hal yang membuatmu bertanya-tanya tentang pasanganmu. Apakah mereka punya rahasia yang terlalu sulit dan rumit diungkapkan padamu?
Melansit Bright Side, ada beberapa rahasia pria yang jarang mereka katakan kepada pasangan. Apa saja?
1. Pria membutuhkan waktu untuk tidak melakukan apa pun
Bukan cuma perempuan yang butuh me time, pria pun begitu. Ada kalanya mereka cuma ingin memiliki waktu untuk diri mereka sendiri, menikmati saat-saat damai dan tenang, bahkan tanpa melakukan apa-apa.
Baca Juga
2. Tak terlalu memerhatikan hal-hal yang dianggap sepele
Kebanyakan pria berpikir secara garis besar. Itulah mengapa mereka jarang memerhatikan detail kecil, seperti aksesori yang baru kamu beli.
3. Suka memikirkan hal absurd untuk mengistirahatkan pikiran
Di tengan begitu banyaknya tanggungan yang jadi tanggungjawab mereka, ada kalanya pria juga suka memikirkan hal-hal yang tidak masuk akal alias absurd untuk beristirahat sejenak.
4. Mempunyai rasa takut
Pria mungkin tampak tangguh dan sangat mandiri, tetapi bukan berarti tidak bisa merasa takut. Sayangnya, citra pria harus kuat yang diciptakan masyarakat sering memaksa mereka untuk tetap tegar dalam keadaan apa pun.
5. Suka mengamati setiap perempuan yang lewat
Jika kamu sangat penasaran soal itu, jawabannya adalah iya. Banyak pria memang senang melihat dan menilai perempuan cantik yang lewat di depannya.
6. Butuh dukungan emosional
Bukan cuma perempuan, pria juga butuh dukungan emosional. Pasanganmu mungkin tidak mengatakannya secara blak-blakan, tetapi pria sangat menghargai saat pasangan ada di sampingnya ketika hatinya sedih, marah, atau frustrasi.
Dukungan sederhana bisa terasa sangat berarti. Mereka senang pasangan mau mendengarkan dengan penuh perhatian, mendapat pelukan, atau mendengar kalimat penenang seperti, "Aku di sini untukmu."
Terkini
- Takut Ketinggalan Momen? Begini Cara Mengelola FOMO dengan Sehat!
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat