Minggu, 23 Februari 2025
Rima Sekarani Imamun Nissa : Selasa, 13 Agustus 2024 | 14:15 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Hal penting yang jelas tidak boleh diabaikan saat menyiapkan pernikahan adalah anggaran sesuai kemampuan keuangan. Bahkan, tak ada salahnya membuat tabungan khusus pernikahan bersama pasangan. 

Pakar perencanaan keuangan, Melvin Mumpuni, mengatakan bahwa menentukan tujuan dan konsep pernikahan sejak awal adalah kunci agar persiapan dana berjalan lancar. 

Perencanaan pernikahan harus mencakup tujuan yang jelas, konsep pernikahan yang diinginkan, dan perhitungan biaya yang dibutuhkan. Ini karena punya dana khusus yang memang disisihkan untuk pernikahan jauh lebih bijak ketimbang mengandalkan uang hadiah atau bantuan finansial dari tamu undangan.

Penting juga untuk memiliki pemahaman tentang apa yang diinginkan dari pernikahan. Sangat disarankan untuk melakukan riset harga vendor demi menghindari kelebihan anggaran.

Sebelum menentukan anggaran, tentu saja pastikan kamu dan pasangan sudah memeriksa kondisi keuangan masing-masing. Ini agar acara pernikahan tidak mengganggu keuangan masa depan.

Lebih lanjut, dijelaskan bahwa tak ada salahnya memanfaatkan pameran pernikahan untuk mencari informasi tentang biaya pernikahan. Menurut Melvin, pameran bisa bantu menemukan vendor yang sesuai bujet dan memiliki penawaran terbaik.

Sang pakar juga berbagi sejumlah tips menabung untuk mewujudkan pernikahan impian. Berikut beberapa di antaranya:

1. Buat daftar detail anggaran

Mulai dari venue, dekorasi, makanan, hingga pakaian pengantin, sebaiknya prioritaskan item yang paling penting dan lakukan riset harga.

2. Buka rekening tabungan khusus

Pisahkan dana pernikahan dari tabungan lainnya supaya lebih gampang melacak perkembangan.

3. Mulai menabung sedini mungkin

Caranya, sisihkan sebagian penghasilan setiap bulan. Manfaatkan bonus atau uang tambahan untuk menambah tabungan.

4. Cari sumber pendapatan tambahan

Pertimbangkan pekerjaan freelance, jual barang bekas, atau lakukan investasi kecil.

5. Kurangi pengeluaran tidak perlu

Coba buat anggaran bulanan dan hemat dalam hal-hal kecil, seperti mengurangi makan di luar atau berhenti berlangganan layanan streaming.

Menurut Melvin, komunikasi terbuka dengan pasangan tentang tujuan finansial pernikahan juga tak kalah penting. Tidak ada salahnya membuat rencana tabungan bersama dan saling mendukung untuk mempersiapkan pernikahan impian.

BACA SELANJUTNYA

Suvenir Pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar, Parfum hingga Tas Brand Lokal