Dewiku.com - Maia Estianty tentu saja sering menyantap hidangan mewah. Namun, apakah makanan favorit ibu tiga anak ini juga sajian mewah dengan harga fantastis?
Maia Estianty rupanya pernah menyebutkan makanan apa saja yang sangat dia sukai. Hal itu salah satunya bisa dilihat dari cuplikan video unggahan akun TikTok dnadachannel.
Dalam video tersebut, istri Irwan Mussry ini mendapat pertanyaan seputar makanan favorit dari Jessica Iskandar.
"Makanan favorit Bunda apa?" tanya Jessica Iskandar.
Pertama, Maia Estianty menyebut tahu campur. Makanan khas Lamongan ini dibuat dengan mencampurkan beberapa bahan utama seperti daging sapi, tahu goreng, taoge, selada, mie kuning, perkedel singkong, dan kerupuk udang.
Ibunda El Rumi ini juga suka makan pempek yang merupakan makanan khas Palembang. Selain itu, Maia senang menyantap rujak cingur, salah satu makanan khas Jawa Timur yang memang banyak penggemarnya.
"Gue tahu campur, pempek, (rujak) cingur," ungkap Maia Estianty.
Seorang warganet berkomentar, "Sultan tapi makanan favoritnya sederhana."
Baca Juga
"Kesukaan Bunda Maia sama semua kayak saya. Tahu campur, pempek, rujak cingur. Enak banget semua itu," komentar warganet lain.
Warganet lain berkomentar, "Tahu campur makanan khas daerah aku, Bunda."
"Kangen banget rujak cingur khas Jatim. Pas pulkam ke Jombang doang bisa makan. Itu juga jarang banget pulkam ke Jombang. Di jakarta nggak ada yang seenak asli sana," ungkap warganet lain di kolom komentar.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian