Dewiku.com - Siapa di sini yang suka mager keramas? Tenang, kamu enggak sendirian. Jadwal padat, lagi buru-buru, atau lagi enggak mood bikin kita sering banget skip keramas. Untungnya, sekarang ada Dry Shampoo yang jadi penyelamat di saat-saat genting.
Produk ajaib ini praktis banget, cukup semprot atau tabur sedikit, rambut lepek langsung fresh lagi. Selain bikin rambut bervolume, wanginya juga enak dan bisa bikin kamu pede lagi seharian. Nah, buat kamu yang lagi cari dry shampoo andalan, ini dia 5 rekomendasinya!
1. Ellips Dry Shampoo
Kalau kamu suka aroma buah yang manis dan segar, Ellips Dry Shampoo ini wajib dicoba. Formulanya bisa bantu kontrol minyak berlebih di kulit kepala. Cukup semprot dari jarak 30 cm dan pijat lembut. Rambut kamu bakal terasa bersih kayak habis keramas. Harganya juga terjangkau, mulai dari Rp74.300 aja.
2. ERHAIR Scalperfect Dry Shampoo
Buat yang punya kulit kepala sensitif, enggak perlu khawatir! ERHAIR Scalperfect Dry Shampoo diformulasikan tanpa bahan-bahan pemicu iritasi seperti silikon, sulfat, dan paraben. Kandungan aloe vera dan lavender oil-nya bikin kulit kepala jadi tenang dan lembap. Harganya sekitar Rp112.000, sebanding sama manfaatnya buat kesehatan kulit kepala.
3. Lavojoy Hair We Bloom Dry Shampoo
Pengen rambut wangi seharian dan enggak lepek? Lavojoy Hair We Bloom Dry Shampoo bisa jadi pilihan. Teksturnya ringan dan bisa nyerap minyak berlebih dengan cepat. Ada kandungan Zinc PCA dan Vitamin B5 yang bantu kontrol minyak dan jaga kelembapan rambut. Plus, ada Australian Tea Tree Oil-nya yang kasih sensasi segar! Harganya mulai dari Rp81.600.
4. Grace and Glow Dry Shampoo
Kalau kamu suka produk yang wangi premium, Grace and Glow Dry Shampoo ini jawabannya. Diklaim punya wangi parfum yang awet seharian, dry shampoo ini efektif nyerap minyak tanpa ninggalin bekas putih di rambut. Kemasannya juga ringkas, pas buat dibawa kemana-mana. Harganya mulai dari Rp65.000 dengan varian aroma Daisy Breeze dan Velvet Breeze.
Baca Juga
-
Panduan Kebaya Wisuda: Pilih yang Mana Biar Tampil Anggun di Hari Spesial?
-
Ashanty Berani Pergi ke Psikiater: Bukti Self-Healing Itu Perlu Bantuan Profesional, Bukan Cuma Liburan
-
Inspirasi Resepsi Nikah dari Nadin Amizah dan Faishal Tanjung: Penuh Bunga dan Colorful!
-
Saat Hubungan Terasa Hambar: Ini 5 Cara Mengatasi Rasa Bosan Biar Cinta Enggak Padam
-
Bikin Tugas Cepet Kelar! Ini 5 Laptop Terbaik Buat Kuliah, Harganya Mulai Rp 4 Jutaan
-
Jess No Limit dan Sisca Kohl Pilih British School Jakarta untuk Anaknya, Biaya Selangit Tapi Sepadan?
5. Sway Away Powder Dry Shampoo
Buat yang lebih suka dry shampoo berbentuk bubuk, Sway Away Powder Dry Shampoo ini patut dicoba. Tanpa aerosol, paraben, SLS, atau talc, produk ini aman banget, bahkan untuk ibu hamil. Ukurannya kecil 24 gram, tapi efektif banget buat nyerap minyak, hilangin bau, dan kasih volume alami. Harganya sekitar Rp100.000.
Nah, dari kelima rekomendasi ini, mana yang paling bikin kamu penasaran? Jangan sampai rambut lepek mengganggu mood seharianmu ya!
(Himayatul Azizah)
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?