Dewiku.com - Sikap Prabowo Subianto saat minum kopi di depan kiai menarik atensi publik. Banyak orang memberikan pujian untuk sopan santun yang ditunjukkan calon presiden (capres) nomor urut dua pada Pemilu 2024 ini.
Semua bermula dari cuplikan video yang dibagikan akun TikTok leebanon.harahap. Video itu berasal dari momen Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) yang digelar November 2023 lalu.
Prabowo Subianto hari itu hadir sebagai Menteri Pertahanan mendampingi Presiden Joko Widodo. Acara tersebut juga dihadiri KH Ir. Chriswanto Santoso, M.Sc selaku Ketua Umum LDII.
Prabowo mendapat kesempatan untuk menyampaikan pidato. Namun di tengah-tengah pidato, Prabowo ingin minum kopi yang sudah disiapkan untuknya. Tidak langsung minum, Prabowo juga meminta izin terlebih dahulu kepada peserta rapat, tak terkecuali ketua umum LDII.
Setelah minta izin, Prabowo meminum kopinya. Lantaran tak ada kursi, Ketua Umum Partai Gerindra itu minum sembari duduk bersimpuh dengan satu kaki.
Hingga Senin (26/2/2024), video terkait telah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali. Banyak pula warganet yang mengomentari adab Prabowo ketika minum.
Seorang warganet berkomentar, "Ya, Allah. Sampai segitunya minum kopi. Bapak Prabowo sopan banget."
"Lihat adab Pak Prabowo meskipun tidak mesantren tapi akhlaknya baik dan sangat beradab," komentar warganet lain.
Ada pula warganet yang menulis di kolom komentar, "Pak Prabowo kalau minum duduk karena ngikutin sunnah Nabi. Masihkah meragukan agama Prabowo?"
Baca Juga
"Orang beradab sudah jelas berilmu, tapi orang berilnu belum tentu beradab. Pak Prabowo jos top markotop," puji warganet lainnya.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?
Berita Terkait
-
Titiek Soeharto Dibilang The Real Old Money, Intip Koleksi Barang Branded Favoritnya
-
3 Tas Mewah Titiek Soeharto, Perempuan yang Digosipkan Rujuk dengan Prabowo
-
Bobby Kertanegara Jalan-Jalan Naik Stroller, Kucing Prabowo Subianto Bikin Publik Iri
-
5 Potret Velove Vexia Tenteng Tas Mewah Dior, Ada yang Harganya Nyaris Rp100 Juta