Dewiku.com - Kamu mungkin masih bertanya-tanya tentang libur cuti bersama Lebaran 2024. Hal itu menjadi salah satu pertimbangan penting untuk merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1445 H. Info tentang cuti bersama juga penting untuk mengatur jadwal pulang kampung alias mudik dan arus balik.
Lewat SKB Tiga Menteri Nomor 855, 3, dan 4 Tahun 2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024, pemerintah sudah mengeluarkan aturan libur nasional dan cuti bersama terkait Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
Ada dua hari libur nasional dan empat hari cuti bersama Lebaran 2024. Berikut rinciannya.
Libur Nasional Lebaran 2024
- Rabu, 10 April 2024: libur nasional Idul Fitri 1445 H
- Kamis, 11 April 2024: libur nasional Idul Fitri 1445 H
Cuti Bersama Lebaran 2024
- Senin, 8 April 2024: cuti bersama Idul Fitri 1445 H
- Selasa, 9 April 2024: cuti bersama Idul Fitri 1445 H
- Jumat, 12 April 2024: cuti bersama Idul Fitri 1445 H
- Senin, 15 April 2024: cuti bersama Idul Fitri 1445 H
Walau demikian, pemudik lebih baik sudah memulai perjalanan pulang kampung sebelum 8 April 2024. Ada libur akhir pekan yang dapat dimanfaatkan untuk mudik lebih dahulu.
Bisa dibilang, jadwal libur Lebaran 2024 lebih panjang dari tahun sebelumnya. Lamanya bisa mencapai 10 hari, yakni pada 6-15 April 2024.
Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengungkapkan, puncak arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada 5-7 April 2024.
"Dari survey yang dilakukan Kemenhub, prediksi jumlah pemudik mencapai 193,6 juta orang, jauh lebih besar dari tahun 2023 yakni 123,8 juta orang," ungkapnya, dilansir dari Suara.com.
Kementerian Perhubungan melalui Badan Kebijakan Transportasi juga telah melakukan survei untuk memprediksi puncak arus mudik dan arus balik Lebaran 2024.
Baca Juga
Hasilnya, puncak arus mudik berdasarkan pilihan masyarakat adalah H-2 atau 8 April 2024 dengan potensi pergerakan 26,6 juta orang (13,7%). Sedangkan perkiraan puncak arus balik adalah H+3 atau 14 April 2024.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?