Dewiku.com - Mungkin kamu merasa asing dengan perawatan wajah dengan memanfaatkan bunga chamomile. Namun, tanaman ini ternyata memiliki banyak khasiat untuk kecantikan kulit.
Penasaran apa saja manfaat bunga chamomile untuk perawatan wajah? Berikut ulasannya.
1. Mencerahkan kulit wajah
Konon, teh chamomile sudah dimanfaatkan sebagai pencerah alami selama berabad-abad. Bisa juga digunakan untuk memudarkan bintik hitam dan bekas jerawat.
Rebus 3 sendok makan bunga chamomile kering bersama secangkir air selama sekitar 10 menit. Tambahkan 1 sendok makan madu dan air mawar. Oleskan pada wajah dan leher, biarkan selama 15 menit sebagai masker wajah, lalu bilas dengan air bersih.
2. Mengatasi mata panda
Coba celupkan dua kantong teh chamomile ke air panas selama 5 menit. Setelah itu, angkat dan diamkan beberapa saat hingga agak dingin.
Tempelkan ke kantung maya yang menghitam, diamkan selama 5 menit, lalu bilas dengan air bersih. Matamu akan menjadi lebih rileks. Si mata panda pun bakal tersamarkan.
3. Mencegah efek buruk radikal bebas
Teh chamomile kaya antioksidan yang berfungsi melawan ancaman radikal bebas. Itulah mengapa penggunaan masker wajah berbahan teh chamomile dinilai efektif mencegah kerusakan kulit.
Baca Juga
Teh chamomile juga dianggap efektif melawan bakteri dan kuman sehingga mampu mencegah jerawat.
4. Membantu mengatasi masalah jerawat
Soal jerawat, serahkan pada minyak chamomile. Kandungan anti-inflamasinya berfungsi mengurangi peradangan kulit akibat jerawat. Cukup gunakan beberapa tetes minyak chamomile, lalu oleskan pada bagian wajah yang berjerawat.
5. Melembabkan kulit
Kamu yang punya masalah kulit kering, tidak ada salahnya menggunakan minyak chamomile secara rutin. Bukan hanya untuk perawatan kulit wajah, melainkan juga perawatan tubuh secara umum.
Minyak chamomile juga mampu melindungi kulit dari paparan sinar UV sehingga mencegah kulit kusam.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian