Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Modis dan stylish, dua kata itu nampaknya cocok untuk menggambarkan sosok Dian Sastrowardoyo. Meski penampilannya sering dinilai santai dan cuma mengandalkan basic style dengan outerwear, pemeran utama film Aruna dan Lidahnya itu terlihat memikat setiap saat.
Memang, outerwear merupakan fashion item yang bikin penampilan lebih standout. Tengok saja deretan padu padan outwear ala Dian Sastro berikut ini. Keren, kan? Bisa kamu contek. nih!
1. Memilih gaya kasual monokrom, Dian memadukan leather jacket dengan blouse putih dan trouser pants warna hitam.
Sentuhan leather jacket alias jaket kulit warna hitam seperti ini bisa bikin gaya kamu makin keren. Jaket kulit ini mampu menunjukkan kesan stylish saat dipadukan dengan item apa saja, mulai dari jeans, t-shirt, skirt, bahkan dress.
Baca Juga
2. Biru dongker dan kuning ternyata bisa menjadi perpaduan warna yang super cute!
Apalagi kalau ditambah outer dengan cutting lucu seperti ini. Bikin penampilan jadi playful tapi tidak berlebihan. Cocok juga untuk acara formal.
3. Mau tampil effortless tapi tetap stylish? Padukan saja jogger pants atau trouser pants dengan trench coat.
Gaya Dian Sastro yang satu ini membuktikan kalau trench coat punya model timeless yang bisa bikin OOTD kamu tampak lebih classy. Jangan lupa pakai bulky shoes untuk menemani jalan-jalan saat liburan musim dingin.
4. Plaid blazer yang kental dengan gaya formal cocok juga untuk gaya kasual.
Must have item tahun 60-an ini bisa bikin penampilan kamu pretty preppy dan super chic. Tinggal padukan plaid blazer bersamaan dengan white shirt, lalu jeans yang ditekuk bagian bawahnya.
5. Punya kaos band kesukaan di rumah? Biar tidak boring, lengkapi dengan blazer putih beraksen kancing emas seperti Dian Sastrowardoyo ini.
Jangan lupa pakai lipstik warna burgundy, chocker, dan boots wedges biar semua mata tertuju padamu. Gothic dan boyish style tidak pernah gagal jadi perpaduan yang oke.
Jadi, kamu paling suka gaya Dian Sastro yang mana? Padu padan outerwear ala aktris cantik ini gampang dicontek, kan?
Tag
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby