Dewiku.com - Sepatu bau tidak hanya mengganggu si pemiliknya, namun juga orang lain yang ada di dekatnya. Bau tidak sedap di sepatu bisa disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari kondisi lembab, bakteri atau jamur yang tumbuh.
Nah, untuk kamu yang punya permasalahan sepatu bau dan belum tahu cara menghilangkannya, yuk simak ulasan di bawah ini. Sebab, DewiKu punya solusinya.
1. Hilangkan bau dengan kopi
Selain bisa diminum, biji atau bubuk kopi dapat dimanfaatkan sebagai penetral bau, sehingga bisa dijadikan penghilang bau pada sepatu.
Tapi pertama-tama, pastikan bahwa sepatumu dalam kondisi kering. Lalu, biar tidak kerepotan membersihkan bubuk kopi setelahnya, bungkus dulu bubuk kopi ke dalam kertas tisu dan masukkan dalam sepatu.
Diamkan semalaman agar bubuk kopi bekerja optimal menetralisir bau tak sedap pada sepatu kamu.
2. Hilangkan bau dengan baking soda
Kalau selama ini kamu hanya memanfaatkan baking soda untuk membuat kue, manfaatkan juga untuk menghilangkan bau pada sepatu. Sebab, baking soda memiliki kemampuan untuk menyerap bau yang tidak sedap.
Caranya mudah saja, taburkan baking soda ke dalam sepatu dan diamkan semalaman. Esoknya, bersihkan baking soda dengan cara disikat.
3. Hilangkan bau dengan kulit jeruk
Baca Juga
Jangan buang kulit jeruk begitu saja, manfaatkan untuk menghilangkan bau tak sedap pada sepatu. Kulit jeruk punya kandungan minyak esensial yang dapat menguap, sehingga bau menjadi hilang.
Cukup taruh kulit jeruk, lemon atau lime ini semalaman, dan bau sepatu akan berubah menjadi wangi citrus.
Masih bingung caranya menghilangkan bau sepatu?
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda