Dewiku.com - Jennifer Lawrence dikenal sebagai aktris Hollywood yang jago berakting. Kecantikannya juga bukan menjadi rahasia lagi. Kira-kira apa ya ,tips cantik ala Jennifer Lawrence?
Mantan pacar Chris Martin ini memang sudah dianggap sebagai pemain film dengan wajah menawan dan elegan. Di sela kesibukannya, ia tetap punya rutinitas untuk merawat kecantikannya.
Siapa tahu kamu tertarik untuk mencoba tips cantik ala Jennifer Lawrence. Penasaran apa saja? Cek di bawah ini, yuk!
1. Rutin olahraga
Pemeran utama dalam film The Hunger Games ini punya hobi makan. Tapi meskipun begitu, ia selalu menyempatkan waktu untuk berolahraga seperti lari dan pilates. Ini ia lakukan agar tubuhnya fit dan berat badannya tetap terjaga
2. Menggunakan night cream
Skincare rutin yang tak pernah dilewatkan Jennifer Lawrence adalah menggunakan night cream. Kulit wajah Jennifer Lawrence cenderung kering, jadi ia selalu mengaplikasikan krim malam secara tebal dan memilih krim dengan kandungan retinol yang berguna untuk mencegah penuaan dini.
3. Selalu memblow rambut
Ternyata rambut asli Jennifer Lawrence cenderung keriting. Jadi, ia lebih suka memblow rambutnya sebelum memulai aktivitas. Itu akan membuat rambutnya lurus dan rapi.
4. Tidak memakai makeup setiap hari
Baca Juga
Jika tidak ada event, ia nggak akan menggunakan makeup. Bahkan ketika Jennifer Lawrence sedang free time, ia memilih untuk tidak memikirkan riasan wajah.
5. Tak pernah melupakan sunscreen
Salah satu tips cantik ala Jennifer Lawrence adalah tak pernah lupa memakai sunscreen. Ia termasuk tipe orang yang rajin mengoleskan sunscreen ke kulitnya. Tak masalah dengan merk sunscreen, menurutnya yang terpenting adalah ada kandungan zinc di dalamnya.
Tag
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?