Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Terlalu sering beraktivitas di luar ruangan membuat kulit wajah kita iritasi. Akibatnya, lama-kelamaan noda hitam akan muncul di kulit. Kamu harus menggunakan sunscreen untuk melindungi wajah. Hanya saja untuk menutupi noda hitam, kamu tentu harus menggunakan foundation sebelum mengaplikasikan sunscreen.
Repot? Tenang saja, sekarang ada tinted sunscreen yang bisa melindungi kulit wajah tanpa harus menggunakan foundation terlebih dahulu.
Berikut DewiKu berikan bocoran 4 tinted sunscreen paling bagus. Yuk, simak.
La roche-posay anthelios mineral SPF 50 sunscreen
Baca Juga
Produk ini unggul untuk kamu yang hobi beraktivitas air di bawah matahari langsung, seperti berenang atau surfing. Selain waterproof, hasil akhirnya membuat kulit terlihat matte, nggak glossy seperti sunscreen pada umumnya.
Dengan warna tint yang kecokelatan, noda hitam di wajahmu pasti langsung tersamarkan.
Shiseido sports BB wetforce SPF 50+
Masih untuk kamu yang hobi olahraga di luar ruangan, sunscreen dari Shiseido ini sangat direkomendasikan. Dengan kandungan SPF 50+, sinar matahari pasti tidak bisa menembus kulit wajahmu sehingga sangat aman digunakan.
Tinted sunscreen ini juga praktis karena merangkap BB cream. Jadi kamu bisa menyingkat waktu dalam mengaplikasikan makeup.
Avène complexion correcting shield SPF 50+
Seperti produk dari Shiseido, Avène complexion correcting shield juga dibekali SPF 50+ sehingga aman digunakan siang hari saat matahari bersinar dengan terik. Karena dilengkapi dengan kandungan BB cream, sunscreen ini juga sangat ringkas digunakan sehari-hari.
Hal yang membuat sunscreen ini berbeda adalah kandungan vitamin C dan E yang sudah diformulasikan di dalamnya.
Colorescience sunforgettable total protection brush-on shield SPF 50
Berbeda dengan sunscreen lainnya, Colorescience sunforgettable total protection brush-on shield SPF 50 berbentuk bubuk dan diaplikasikan layaknya bedak tabur.
Buat kamu yang ingin sunscreen ampuh tapi bersifat ringan, ini adalah jawabannya. Kadar SPF 50 membuatmu tenang karena cukup paten untuk melindungi kulit wajah. Tersedia empat shade yang bisa kamu pilih dan bisa disesuaikan dengan warna kulitmu!
Itulah beberapa rekomendasi tinted sunscreen untuk melindungi kulit wajah tanpa harus menggunakan foundation terlebih dahulu. Selamat memilih!
Tag
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby