Dewiku.com - Bagaimana caramu merayakan Halloween tahun ini? Mengikuti kompetisi makeup yang digelar Onmezzo.com mungkin bisa jadi alternatif.
Selain pesta kostum, perayaan Halloween identik dengan aksi merias wajah agar terlihat lebih unik atau seram sesuai karakter yang diinginkan.
Bertujuan turut memeriahkan momen seru ini, melalui kampanye "Do It Yourself for Halloween Make Up", situs belanja online onmezzo.com mengadakan Halloween Make Up Competition. Acara tersebut diselenggarakan bekerjasama dengan lini kosmetik Mineral Botanica.
"Halloween Make Up bisa dilakukan dengan alat-alat sederhana yang dimiliki namun tetap akan memiliki hasil yang maksimal. Itu akan membuat para peserta lebih bebas berkreasi dan berimajinasi melalui kompetisi ini," ujar Fiona Mamahit, Head of E-Commerce, melalui rilis yang diterima DewiKu.com, belum lama ini.
Onmezzo.com juga bekerjasama dengan Nadya Tamara Yasmeen yang merupakan Special Effect Make Up Artist. Tersaji tutorial tentang bagaimana cara membuat Halloween Make Up dengan alat makeup yang sudah dimiliki. Tutorial tersebut bisa dilihat di instagram resmi @onmezzo dan @mineralbotanica.
Kompetisi ini berlangsung sejak Jumat (25/10/2019) pekan kemarin hingga Kamis (31/10/2019) besok.
Para peserta harus mengikuti Instagram resmi @onmezzo dan @mineralbotanica, kemudian mengunggah foto atau video makeup hasil kreasi makeup di akun masing-masing.
Tandai juga lima teman serta menggunakan tagar #ONMEZZOxMICA , #MICAhalloween dan #ONMEZZOhalloween.
"Dua Halloween Make Up terbaik akan dipilih sebagai pemenang dan berkesempatan untuk mendapatkan hadiah berupa sepatu Wakai dan Make Up Package senilai Rp500 ribu dari Mineral Botanica," ungkap Fiona.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?