Dewiku.com - Belum lama ini, artis Korea Jimin AOA mengunggah beberapa foto yang memperlihatnya dirinya sedang mengenakan baju renang saat liburan. Namun, foto-foto itu ternyata justru membuatnya jadi korban body shaming.
Dalam foto yang diunggah di Instagram pribadinya @jiminbaby_18, Jimin tampak mengenakan baju renang model one piece dengan motif polkadot. Dia pun tampil imut dengan menguncir dua rambutnya.
Foto itu seolah menjadi cara sang idola untuk memberi tahu penggemarnya bahwa dia mempunyai waktu yang membahagiakan. Dia begitu antusias karena dapat liburan bersama teman-temannya setelah menyelesaikan padatnya jadwal promosi.
Namun, sebagian warganet justru menyinggung bentuk tubuhnya, termasuk menyebut Jimin AOA mirip bocah SD.
"Aku benci suara cengengnya ketika dia ngerap. Tubuhnya juga seperti anak kelas 3 SD," komentar seorang warganet Korea, melansir Koreaboo, Kamis (9/1/2020).
"Bagaimana mungkin seorang idola wanita terlihat sebegitunya tak seksi dalam foto baju renang? Dia tidak imut dan dia tidak cantik," komentar warganet lain.
Untungnya, masih banyak orang yang siap membela Jimin AOA kapanpun. Mereka kemudian balik mengkritik para komentator jahat dan bahkan menyebut orang-orang tersebut sebagai "pembunuh".
"Dia hanya mengunggah foto-foto dirinya saat liburan. Apa maksudnya semua penilaian ini? Mereka pada dasarnya adalah pembunuh," ungkap seorang warganet.
"Setiap orang memiliki tipe tubuh berbeda. Mengapa kalian menghakimi dia untuk itu?" imbuh warganet lain.
Banyak juga penggemar yang menghujani unggahan Jimin AOA dengan komentar positif dan penuh cinta. Hal itu tentu saja dilakukan untuk mengubur semua komentar jahat sembari berharap sang idola baik-baik saja dan tak tersakiti hatinya.
Baca Juga
Sementara itu, ini bukan pertama kalinya Jimin AOA menjadi korban body shaming. Sebelumnya, dia juga sempat dihujat karena dianggap terlalu kurus. Itu terjadi saat grupnya sedang dalam masa hiatus tahun lalu.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari