Dewiku.com - Jangan salah kaprah! Walau sekarang kamu harus di rumah aja gegara pandemi Covid-19, urusan pemakaian skincare tetap tak boleh terlewatkan. Harus tetap rajin merawat kulit wajah agar produk skincare yang kamu pakai memberikan manfaat optimal.
Lalu, skincare apa yang wajib kamu pakai meski di rumah aja sepanjang hari? Berikut daftarnya.
1. Sabun wajah
Hanya di rumah sepanjang hari bukan berarti kamu tak perlu membersihkan kulit wajah. Kulit wajah tentu tetap memproduksi minyak setiap hari sehingga kalau tidak dibersihkan bisa menyumbat pori-pori dan berpotensi menjadi jerawat.
Pastikan kamu membersihkan kulit wajah setiap pagi dan sore hari bersamaan dengan kamu mandi. Pilih sabun wajah dengan formula yang lembut untuk merawat kulit wajah dan tinggalkan sementara sabun wajah atau pembersih yang memiliki scrub.
2. Toner
Toner wajib dipakai setiap kali kamu habis membersihkan wajah. Fungsinya adalah mengembalikan keseimbangan pH kulit agar tetap lembap dan kenyal. Tanpa diakhiri dengan toner, kulit wajah kamu berpotensi mengalami dehidrasi sehingga jadi tampak kering, kusam, dan pecah-pecah.
Untuk perawatan wajah di rumah aja, pilih jenis hydrating toner yang membantu melembapkan, ya. Hindari exfoliating toner yang mengandung AHA atau BHA untuk sementara waktu, karena bisa membuat kulit iritasi.
3. Pelembap
Pelembap juga tak boleh ditinggalkan dalam rutinitas perawatan wajah harian, bahkan meski kamu memiliki jenis kulit berminyak. Pelembap yang ringan akan membantu memberi nutrisi pada kulit wajah dan mencegah masalah kulit seperti keriput akibat kamu terlalu lama menatap layar laptop selama WFH.
Baca Juga
-
Hobi Berjemur di Pagi Hari, Haruskah Pakai Tabir Surya?
-
Merasa Cemas, Wanita Ini Curhat Mukanya Luka Dicakar Kucing Kesayangan
-
Nyeleneh tapi Kreatif, Begini Uniknya Tren Kecantikan Alis Kepang
-
Sambil Cegah Corona, Social Distancing Ternyata Baik untuk Kulit dan Rambut
-
Rada Was-Was, Dapatkah Virus Covid-19 Hidup di Produk Kosmetik?
-
Kayak Permen, Begini Imutnya Hasil Kolaborasi Innisfree X Mentos
Bagi kulit berminyak, pilih pelembap yang ringan supaya tidak membuat kulitmu semakin oily. Sedangkan untuk pemilik kulit kering, pilih produk yang mengandung zat ceramides agar kulit wajah tetap lembap. Aplikasikan setiap kali kamu habis mandi seukuran kacang tanah, ya!
4. Serum
Walau kamu masih merasa muda dan merasa kulitmu tidak mengalami masalah apapun, serum juga jangan pernah ditinggalkan selama di rumah aja. Justru di saat seperti inilah serum bekerja paling maksimal sehingga memberi manfaat nyata pada kulit.
Pilih serum jenis apa yang ingin kamu gunakan, apakah serum untuk mengencangkan kulit wajah, mencerahkan warna kulit, atau sekadar melembapkan.
5. Pelembap bibir
Selain wajah, bibir juga penting diperhatikan agar jangan sampai kering dan dehidrasi. Ingat, bibir pecah-pecah dan terkelupas itu bisa bikin penampilan kamu nggak oke. Jadi, pastikan kamu juga mengaplikasikan pelembap bibir saat melakukan perawatan wajah di rumah.
Nah, itulah 5 jenis skincare yang tetap perlu kamu pakai selama di rumah aja. Ada produk skincare yang sudah habis, atau ingin beli skincare baru untuk mulai merawat kulit wajah? Tanpa harus ke luar rumah, kamu bisa membelinya di Serbada.com. Aneka skincare dari brand terkemuka, bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Yuk! (*Vania Rossa)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian