Dewiku.com - Mengepang rambut bisa menjadi alternatif gaya agar penampilan tak membosankan. Aneka macam tutorial kepang rambut pun bisa dengan mudah ditemukan di internet.
Beberapa model kepangan rambut seperti waterfall braid, fishtail braid, hingga french braid sempat menjadi tren. Meski begitu, tik semua orang bisa mengepang rambut agar terlihat rapi dan cantik.
Milena Diekmann adalah seorang remaja 17 tahun dari Jerman yang terkenal karena keahliannya mengepang rambut. Lewat unggahan Instagram, Milena kerap mengunggah foto aneka macam gaya rambut kepang.
Menyadur Metro, Milena Diekmann belajar cara mengepang rambut sendiri. Menariknya, tak disangka dia baru mulai belajar mengepang setahun lalu.
Selain belajar mengepang rambutnya sendiri, Milena Diekmann juga belajar dengan menggunakan wig. Kini, dirinya mempunyai lebih dari 35 ribu pengikut di Instagram.
Remaja 17 tahun ini dikenal karena gaya kepangan rambutnya yang rumit dan tidak gampang ditiru. Beberapa hasil kepangannya tampak seperti gaya rambut karakter Game of Thrones.
Milena juga membikin kepangan bertema pelangi, hingga aneka macam gaya rambut yang cocok untuk pernikahan.
Walau begitu, gaya kepangan rambut Milena yang paling dikenal adalah kepang berbentuk anyaman.
"Aku memulai dengan menonton video Youtube dan berlatih gaya rambut itu pada diriku sendiri," kata Milena.
"Aku sudah menata rambut selama bertahun-tahun tapi aku baru belajar teknik mengepang tahun lalu."
Baca Juga
-
Biar Tetap Intim saat Pandemi, Simak 5 Tips Ciuman Aman Berikut
-
Mau Beli Pembalut Buat Istri, Pria Ini Malah Dituduh Mesum sampai Nangis
-
Diklaim Bikin Pria Makin Tertarik, Wanita Ini Pakai Parfum Aroma Vagina
-
Tunangan Baik Hati Bikin Bosan, Wanita Ini Malah Jatuh Cinta dengan Duda
-
Terlanjur Suka Jadi Bintang Film Porno, Wanita Ini Takut Tak Punya Jodoh
-
10 Tahapan Skincare ala Korea Bikin Tekor? Dokter Kulit Sarankan Ini
"Gaya rambut ini membutuhkan waktu sekitar satu jam, tapi itu tergantung bentuknya. Gaya rambut favoritku adalah kepang anyaman dengan motif keranjang," tambah Milena menerangkan.
Berkat keunikan gaya rambut buatannya, Milena pun mendapat banyak pujian dari warganet. Banyak yang membandingkan hasil karyanya dengan hiasan permadani dinding.
"Hasil karyamu menakjubkan!" puji seorang warganet.
"Ini terlihat seperti permadani hiasan, menakjubkan!" puji warganet lain di kolom komentar.
"Milena, kau sangat berbakat dan menakjubkan. Senang melihatmu menerima banyak penggemar untuk bakatmu," komentar warganet yang lain.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?