Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Bagi beberapa wanita, memiliki rambut panjang bak Rapunzel adalah pencapaian tersendiri. Salah satu wanita yang memiliki rambut panjang bak Rapunzel adalah Kateryna Demers.
Kateryna Demers adalah wanita asal Ukraina yang kini tinggal di Manchester, New Hampshire. Melansir Daily Mail, Kateryna punya rambut panjang sekitar 147 cm.
Wanita ini sudah memanjangkan rambutnya sejak 10 tahun silam. Dulu, Kateryna memiliki rambut pendek hingga sering dikira sebagai laki-laki.
Hal tersebut mendorong Kateryna untuk mencoba memanjangkan rambutnya. Saat itu, Kateryna hanya ingin tahu seberapa panjang rambutnya bisa tumbuh.
Baca Juga
-
Iseng Mewarnai Rambut di Rumah, Wanita Ini Panik Tubuhnya Malah Jadi Biru
-
Suruh Istri Pakaikan Tabir Surya, Punggung Pria Ini Malah Mirip Harimau
-
Pacar Belum Melamar, Wanita Ini Sudah Sebar Undangan ke Tamu Pernikahan
-
Bikin Wajah Terlihat Kurus, Oplas Bikin 'Telinga Peri' Jadi Viral di China
-
Biar Lebih Awet, 5 Tips Menyimpan Tas Kulit Kesayangan
-
Diselingkuhi, Wanita Ini Bikin Rencana Permalukan Pacar di Depan Keluarga
Untuk merawat rambut panjangnya, Kateryna hanya keramas dua minggu sekali. Ia juga butuh waktu dua jam untuk mencuci dan mengeringkan rambut.
Selain itu, Kateryna menjaga rambutnya tetap dengan cara menghindari panas hairdryer dan alat-alat penata rambut lainnya. Ia juga rajin merapikan rambutnya setiap 4-6 bulan agar tetap sehat.
Karena memiliki rambut panjang bak Rapunzel, Kateryna menarik perhatian banyak orang di Instagram. Wanita ini juga mendapat pesan dari orang-orang yang ingin menyentuh atau memiliki rambutnya.
Salah satunya, ada pebisnis Jerman yang menawarkan Kateryna uang sebesar USD 500.000 atau setara Rp7,2 miliar agar Kateryna mencukur dan menjual rambutnya.
Meski begitu, Kateryna menolak tawaran tersebut dan mengungkap bahwa ia sama sekali tidak punya niatan menjual rambut.
"Aku suka bagaimana ini membuat kepalaku terasa hangat. Aku suka kelembutannya, kilauannya, baunya, aku suka mencoba berbagai gaya rambut," jelasnya.
"Juga, aku suka berdandan sebagai karakter yang punya rambut panjang dan tidak perlu memakai wig."
Kateryna juga mengungkap bahwa ada orang-orang yang rela membayar untuk menyisir atau menyentuh rambutnya. Bahkan, ada yang terang-terangan langsung menyentuh rambut Kateryna di depan publik.
Untuk mengatasi hal tersebut, Kateryna biasa mengikat atau menggelung rambutnya di atas kepala.
"Aku sering menggelung rambutku menjadi cepol, itu lebih mudah dan mencegah orang asing dari menyentuh rambutku."
"Jika aku melihat wanita lain dengan rambut indah, aku akan bertanya seputar saran merawat rambut darinya."
"Aku memotong ujung rambutku setiap beberapa bulan. Jika tidak, rambutku mungkin sudah sepanjang lantai sekarang," imbuh Kateryna soal rambut panjang miliknya.
Terkini
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri