Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta kembali menggelar acara fashion show busana muslimah untuk merayakan Hari Kartini 2022 yang jatuh pada Kamis (21/4/2022) kemarin.
Peringatan Hari Kartini 2022 digelar di Pringgitan Pendopo Agung Ambarrukmo pada pukul 15.00 WIB hingga selesai. Selain itu, peringatan Hari Kartini 2022 juga bertepatan dengan acara pameran UMKM Bedug Ramadhan yang sudah digelar selama seminggu terakhir.
Pada tahun 2022 ini, Royal Ambarrukmo Yogyakarta mengambil tema "Semangat Kartini untuk Perempuan Berdaya Juang Tangguh di Masa Pandemi".
"Salah satu yang perlu kita teladani adalah daya juang Kartini dalam mengangkat derajat perempuan, agar tidak mudah putus asa dalam menjalani kehidupan, terlebih di masa pandemi," ungkap Gusti Kanjeng Bendara Raden Ayu Adipati Paku Alam saat memberi sambutan pada acara tersebut.
Baca Juga
-
Rp38 Juta Raib, Curhat Wanita Ditipu dan Dighosting saat Beli Tas Chanel Palsu di Toko Online
-
Tega Banget, 6 Zodiak Ini Ternyata Sering Bikin Patah Hati
-
Ini 5 Arti Mimpi Sandal, Bisa Jadi Pertanda Baik atau Malah Sebaliknya
-
Sambut Hari Kartini, Stockbit dan Bibit: Komitmen Kami untuk Kaum Ibu Sangat Jelas
-
5 Arti Mimpi Tertawa, Simbol Menyembunyikan Perasaan Sebenarnya?
-
5 Zodiak yang Cintanya Paling Sering Bertepuk Sebelah Tangan
Selain itu, Royal Ambarrukmo Yogyakarta juga bekerja sama dengan Paguyuban Pecinta Batik Indonesia Sekar Jagad. Ini merupakan kedua kalinya Royal Ambarrukmo bekerja sama dengan Sekar Jagad.
Acara juga dimeriahkan oleh pembacaan puisi bertema Hari Kartini dari Akademi Komunitas Negeri Seni dan Budaya.
Sementara dalam fashion show kali ini, ada 15 orang anggota dari Sekar Jagad yang memperagakan busana muslimah dari tiga orang desainer.
Busana muslimah yang diperagakan sendiri merupakan perpaduan dari busana modern yang digabungan dengan batik.
Selain itu, deretan busana muslimah tersebut merupakan karya dari 3 desainer asal Yogyakarta yaitu Lia Mustafa, Philip Iswardono, dan Iffah M. Dewi.
Desainer Lia Mustafa dan Philip Iswardono masing-masing menunjukkan 3 busana muslim karya mereka. Sementara, ada 9 busana muslim yang ditunjukkan oleh desainer Iffah M. Dewi.
Peringatan Hari Kartini 2022 ini juga merupakan yang pertama kalinya sejak pandemi Covid-19. Di tahun sebelumnya, acara terpaksa ditiadakan mengingat pandemi yang masih berlangsung.
Terkini
- Keseimbangan Semu, Bisakah Perempuan Sukses di Karier dan Keluarga?
- Puluhan Brand Lokal Terbaik Kumpul di Bekasi! Jangan Lewatkan GLAMLOCAL Wonderful Ramadan 2025
- Perempuan, Perubahan dan Masa Depan: Insight dari Acara The Power of Herstory
- Fenomena Girl Boss: Glamor di Luar, Rapuh di Dalam?
- Self Development Kian Diminati, Jalan Ninja Menjadi Versi Terbaik Diri Sendiri
- Afirmasi Positif: Kunci Percaya Diri Menjalani Peran Sebagai Ibu Muda
- Antara Tradisi dan Kontroversi, Ada Konsekuensi Kesehatan di Balik Praktik Sunat Perempuan
- Overachieving Daughter Syndrome: Susahnya Jadi Anak Perempuan Idaman
- Perjuangan Kesetaraan Gender: Masih Banyak Tantangan di Indonesia!
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!