Dewiku.com - Irwan Mussry tampaknya gemar memberikan jam tangan mewah sebagai hadiah untuk orang-orang tersayang, tak terkecuali anak-anak Maia Estianty, yakni Al Ghazali, El Rumi, dan Dul Jaelani.
Belum lama ini, Irwan Mussry dan istrinya memberikan kado ulang tahun berupa jam tangan mewah untuk Al Ghazali. Anak sulung Maia Estianty diketahui baru saja merayakan ulang tahun ke-27 pada Minggu (1/9/2024) kemarin.
Pada unggahan kanal YouTube Maia Al El Dul TV, jam tangan tersebut tampak diserahkan saat mereka makan bersama.
"Hadiah dari kita berdua," ungkap Maia Estianty sambil menyerahkan bingkisan untuk Al.
Al kemudian membuka kadonya perlahan. Setelahnya, dia tampak terkejut karena mendapatkan jam tangan Rolex.
"Belum pernah punya Rolex. Wah, Bruce Wayne," tutur kekasih Alyssa Daguise itu dengan girang.
Melansir Suara.com, jam tangan yang menjadi hadiah ulang tahun untuk Al Ghazali diperkirakan adalah seri Rolex GMT-Master II "Bruce Wayne". Pada laman timeology.co.id, harganya mencapai sekitar Rp325 juta.
Sebelumnya saat Al ulang tahun ke-23 pada 2020 lalu, dirinya juga mendapat kado jam tangan mewah dari Irwan Mussry. Namun, kala itu koleksi yang dihadiahkan kepada Al adalah merek Tudor.
Jam tangan Tudor jelas tidak murah. Tak heran jika Maia Estianty langsung mewanti-wanti supaya Al menjaganya baik-baik.
Baca Juga
"Awas, pasti jangan hilang, ya! Awas!" ucap Maia Estianty saat itu.
Jam tangan Tudor yang diberikan Irwan Mussry pada tahun itu diperkirakan adalah seri Heritage Chrono Chronograph Grey and Black Dial Men's Watch. Harganya mulai dari Rp50 juta.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?