Dewiku.com - Kebanyakan wanita akan mencoba menurunkan berat badan dengan berbagai macam cara. Salah satunya adalah mengikuti diet ketat atau diet rendah kalori, yang mungkin tidak baik untuk kesehatan tubuh kita. Padahal, ada banyak cara untuk menurunkan berat badan, misalnya program diet sehat. Caranya yakni dengan mengonsumsi makanan yang bisa menurunkan berat badan.
Berikut adalah 5 makanan yang bisa menunjang diet sehat dan menurunkan berat badan kamu. Apa aja sih makanannya? Simak di bawah ini yuk.
1. Alpukat
Kandungan lemak tak jenuh yang ada di dalam alpukat dapat mempercepat metabolisme dan melindungi sel-sel tubuh dari radikal bebas.
Selain bisa menurunkan berat badan, alpukat juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke saat dikonsumsi dengan takaran yang pas.
2. Sayur hijau
Sayuran hijau dapat menurunkan berat badan secara efektif. Hal ini karena sayuran rendah kalori dan mempunyai kandungan nutrisi yang padat.
3. Tomat
Selain sehat, ternyata tomat merupakan makanan yang bagus untuk menurunkan berat badan. Tomat dapat mengurangi peradangan dan penyimpanan air di dalam tubuh. Penyimpanan air yang berlebih dapat mencegah penurunan berat badan.
4. Ubi
Baca Juga
Ubi mengandung serat yang tinggi sehingga baik bagi sistem pencernaan. Selain itu, ubi mempunyai kelebihan mengubah kabohidrat menjadi energi, menekan nafsu makan, dan meningkatkan metabolisme.
5. Taoge
Salah satu makanan yang bisa menurunkan berat badan adalah taoge, sayuran satu ini terkenal mengandung banyak vitamin. Salah satunya adalah vitamin B12 yang baik bagi pembakaran lemak.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian