lifestyle

Ini Lho Alasan Cowok Barista Menarik Dijadikan Pasangan

Apakah kamu tertarik mempunyai pasangan seorang barista?

Agung Pratnyawan
Senin, 08 Oktober 2018 | 08:00 WIB

Di film Filosofi Kopi dikenal dengan para barista ganteng dan keren. Apa sih alasan cowok barista menarik dijadikan pasangan?

Girls, kalian sering pergi ke coffee shop? Apa sih yang membuat kamu selalu pergi ke sana? Karena menunya enak atau karena baristanya ganteng-ganteng? Hayo ngaku!

Belakangan, profesi barista memang menjadi salah satu profesi yang banyak ditekuni oleh para pria saat ini. Nggak heran jika saat ini kamu sering menemukan kedai kopi dengan barista yang good looking!

Baca Juga: Hidup Minimalis Bersama Komunitas Lyfe with Less: Wujudkan Gaya Hidup Sederhana dan Bijak

Jika memiliki pasangan seorang barista tentu akan memiliki nilai lebih sendiri, lho. Apa aja sih alasan cowok barista menarik dijadikan pasangan?

Barista kopi di cofee shop. (Unsplash/Ali Yahya)

 

Setiap hari seorang barista mendapat banyak berbagai macam jenis pesanan. Itulah dia dituntut untuk pandai mengingat. Selain itu, ia juga harus jeli dalam mendengarkan pesanan. Salah satu ciri menjadi pendegar yang baik adalah selalu fokus.

Baca Juga: Air dengan Kandungan Kalsium Tinggi Bisa Ganggu Kesehatan Rambut, Begini Cara Mengatasinya!

Seorang barista tentu sudah terbiasa fokus dalam pekerjaannya. Dia sudah ahli dalam mendengarkan pesanan pelanggan apalagi mendengarkan cerita orang yang ia sayang. Cie!

Barista kopi di cofee shop. (Unsplash/Nathan Dumlao)

 

Membuat kopi yang memiliki kualitas baik itu butuh kesabaran tingkat tinggi, lho. Seorang barista harus menakar gram bubuk kopi, menuangkan air panas dengan suhu yang pas, serta harus menunggu air di dalam saringan dan menghasilkan sari kopi.

Nah, ternyata beda teknik dalam menuang air dan beda suhu panas bisa merubah cita rasa kopi. Duh, bisa kamu bayangkan seberapa besar sabar seorang barista.

Seorang barista sangat sabar dalam membuat kopi, apalagi menghadapi masalah yang datang dengan orang yang ia sayang. Pasti sabar banget!

Barista kopi di cofee shop. (Unsplash/Nathan Dumlao)

 

Mereka juga dituntut untuk bisa multitasking. Seorang abrista harus mampu membuat pesanan secepat mungkin dan dituntut untuk bisa membuat beberapa minuman dalam satu waktu. Jika pasanganmu seorang barista, kemampuan multitasking ini pasti sangat bermanfaat.

Baca Juga: Ragam Manfaat Susu Kacang Mede untuk Kesehatan, Cocok buat Bumil dan Busui!

Salah satu alasan cowok barista menarik dijadikan pasangan adalah sifat rendah hati. Ia tentu akan sering mendapatkan masukan dan kritikan dari atasan maupun pelanggan. Selain itu, mereka juga mempunyai memiliki pandangan hidup yang lebih terbuka. So sweet banget kan! Tertarik mempunyai pasangan seorang barista, girls?

lifestyle

Air dengan Kandungan Kalsium Tinggi Bisa Ganggu Kesehatan Rambut, Begini Cara Mengatasinya!

Kalsium yang menumpuk di serat rambut, dapat menyebabkan kerusakan seperti rambut menjadi kering, kasar, kusam, dan mudah patah.

lifestyle

Ragam Manfaat Susu Kacang Mede untuk Kesehatan, Cocok buat Bumil dan Busui!

Seperti diketahui, selain rasanya gurih dan memiliki tekstur creamy, susu kacang mede juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

lifestyle

8 Arti Mimpi Punya Tas Mewah, Simbol Hasil Kerja Keras

Mimpi punya tas mewah juga dikaitkan dengan bertambahnya penghasilan

lifestyle

Manfaat Tes Genetik untuk Diet, Diklaim Efektif Bantu Turunkan Berat Badan

Seperti apa peran tes genetik dalam upaya menurunkan berat badan?

lifestyle

8 Arti Mimpi Gelas Pecah, Waspadai Datangnya Kehancuran!

Apakah arti mimpi gelas pecah selalu berkaitan dengan hal-hal buruk?

lifestyle

6 Wisata Gratis di Jakarta, Cocok untuk Healing Sejenak dari Penat Ibu Kota

Inilah beberapa tempat wisata ramah bujet yang bisa jadi pilihan di Jakarta.