Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Sudah memasuki akhir tahun tapi masih single? Jangan sedih, karena menjadi single bukanlah akhir dari dunia. Biar happy, coba deh tonton lima film ini. Pasti setelahnya kamu akan merasa terhibur dan melupakan kegundahanmu berstatus single!
1. Eat, Pray, Love
Film yang juga mengambil lokasi syuting di Bali ini cocok ditonton untuk kamu yang baru saja berstatus sebagai single. Kisah nyata ini diperankan oleh Julia Roberts sebagai Elizabeth Gilbert, yang menemukan kebahagiaan di Paris, India, dan Bali setelah perceraiannya. Film ini telah menginspirasi banyak wanita untuk melakukan pencarian jati diri yang sama, lho.
2. Legally Blonde
Baca Juga
Elle yang diperankan Reese Witherspoon tidak menangis dan meratapi nasib setelah putus dari pacar. Ia justru melanjutkan pendidikannya dan menjadi pengacara ternama. Tak hanya itu, ia berhasil mengubah image wanita berambut pirang yang seringkali diremehkan.
3. How to be Single
Film yang rilis awal tahun 2016 ini layak ditonton ulang. Selain kocak, film ini akan mengajarkanmu betapa indahnya kehidupan bahkan ketika kamu mengalami perpisahan dan mengira hidupmu akan hancur. Di sisi lain, terkadang menjadi seorang single membawa keberuntungan.
4. The Princess Diaries 2 : Royal Engagement
Anne Hathaway kembali memerankan Princess Mia yang dipaksa untuk menikahi seorang pria demi mengikuti peraturan negara. Ia pun sadar, jika neneknya saja bisa menguasai Genovia tanpa seorang suami, ia pun juga bisa! Film komedi romantis ini sekaligus mengajarkan menjadi cewek yang kuat tanpa harus didampingi cowok.
5. Sex and the City
Film satu ini cocok untuk ditonton bareng sahabat-sahabat terbaikmu. Film tentang persahabatan empat wanita ini mengingatkanmu bahwa tak ada yang bisa menghibur dan memperhatikanmu saat patah hati kecuali sahabatmu. Kisah cinta kadang tak sebanding dengan kekuatan persahabatan.
Itulah lima film yang bisa bikin happy ditonton oleh yang berstatus single, mana favoritmu?
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby