Dewiku.com - Girls, apakah kamu pernah bertanya-tanya, di manakah kira-kira tempat bertemu jodoh paling strategis? Ternyata jawabannya nggak jauh-jauh dari lokasi aktivitasmu sehari-hari lho, yaitu kantor.
Yup, kantor dianggap paling sering menjadi tempat bertemu jodoh. Hal itu mengingat kamu memiliki banyak waktu untuk menjalin komunikasi yang cukup intens di tempat kerja.
Selain itu, kantor menjadi tempat kamu menghabiskan waktu paling banyak dalam sehari, yaitu sekitar 7 sampai 8 jam, di mana sisanya paling banyak kamu habiskan hanya untuk istirahat.
Bahkan, saking strategisnya kantor sebagai tempat bertemu jodoh, orang yang awalnya nggak tertarik sama sekali, menjadi terikat dengan sendirinya karena sering berinteraksi urusan terkait pekerjaan.
Rutinitas yang melibatkan interaksi dengan rekan kantor biasanya berawal dari rasa ingin saling mengenal dan akan berkembang menjadi rasa saling memiliki.
Positifnya, dengan begini, kamu nggak perlu PDKT berlama-lama dengan gebetan.
Karena sering membicarakan urusan kerja, kalian biasanya sudah saling memahami satu sama lain, apalagi jika gebetan berada dalam divisi yang sama dengan kamu.
Lama-kelamaan, rasa itu akan berkembang jadi cinta dan hal ini memiliki kaitan erat dengan chemistry yang ditimbulkan oleh suasana kantor. Unik, ya?
Jadi buat kamu yang lagi jomblo, jangan pernah menutup hati dengan rekan kantor, ya. Siapa tahu mereka adalah jodoh kamu, lho.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian