Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Ternyata kejutan makan malam romantis tak selalu identik dengan restoran mewah, lho. Seorang pria berasal dari Australia bikin acara dinner romantis di KFC untuk sang kekasih.
Dilansir dari laman Daily Mail, pria tersebut bernama Emmanuel Kei. Ia membuat kejutan untuk pacarnya di tempat yang bukan identik dengan kemewahan.
Ia memberikan kejutan untuk sang pacar di restoran ayam cepat saji, KFC. Bahkan ia menghias sendiri meja makannya menjadi bernuansa romantis.
Emmanuel mendekorasi meja dengan menutupinya dengan kain putih. Kemudian ia menebarkan kelopak bunga mawar di atas meja. Tak hanya kelopak bunga mawar saja, ia sekaligus menyematkan lilin di atasnya.
Baca Juga
''Aku sampai di KFC sejam sebelum aku menjemput Diane. Aku berbicara kepada manager di sana dan dia sangat mendukung ide ini. Reaksi pengunjung lain juga lucu. Ada yang bilang kepadaku untuk menulis buku tentang romansa dan mengirimnya ke seluruh lelaki di dunia,'' kata Emmanuel.
Sang kekasih yang bernama Diane Del terlihat sangat terkejut sekaligus terhibur dengan kejutan yang dilakukannya pacarnya. Bahkan ia tak bisa berhenti tertawa melihat dekorasi meja tersebut.
Pada hari itu, mereka berdua hanya memesan paket chicken nuggets dan chips, twister salad, dan makanan penutup berupa chocolate mousse. Dinner romantis itu hanya menghabiskan sekitar USD 15 saja atau setara dengan Rp 210 ribu.
''Aku hanya ingin membuat dia tersenyum. Dia bukan tipe perempuan yang ingin fancy dinner dan lebih memilih sesuatu seperti ini,'' jelas Emmanuel.
Bagi mereka berdua, kencan yang paling menyenangkan dan tidak akan pernah dilupakan adalah kencan-kencan romantis sederhana yang lucu seperti ini.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby