lifestyle

Merayakan Imlek? 4 Benda Ini Pasti Ada di Dalam Rumahmu

Semuanya benda identik perayaan Imlek ini membawa simbol kebaikan

Rima Sekarani Imamun Nissa
Sabtu, 02 Februari 2019 | 15:47 WIB

Buat kamu yang merayakan Imlek, suasana meriahnya pasti sudah mulai terasa. Berbagai ornamen warna merah dan emas sudah memeriahkan beberapa spot publik, seperti mall dan hotel. Bagaimana dengan di rumahmu? Apakah kalian sudah mendekorasi rumah dengan 4 benda ini?

Petasan dan lampion

Dilansir dari berbagai sumber, tradisi menyalakan petasan saat tahun baru China dimulai ketika zaman kuno. Saat itu, mereka percaya jika mahluk bernama Nian akan datang pada tahun baru menghancurkan rumah-rumah penduduk. Konon, Nian yang berbentuk menyerupai binatang itu takut dengan suara keras, warna merah dan cahaya terang.

Baca Juga: Perawatan Kecantikan Dukung Pengembangan Diri Perempuan, Kok Bisa?

Maka dimulai lah tradisi menyalakan petasan dan menggantung lampion merah di depan ruah saat malam tahun baru tiba. Tradisi ini kemudian dikenal dengan nama Guo Nian atau pergilah Nian. Secara simbol, pecahan kertas yang jatuh diatas tanah saat petasan dinyalakan bisa mewakili ucapan tang hong atau sukses dalam segala hal.

Ilustrasi lampion. (Pexels/Andrew Haimerl)

 

Chunlian

Baca Juga: 7 Tips Membersihkan Makeup, Jangan Cuma Cuci Muka!

Satu lagi benda yang identik dengan suasana Imlek adalah kaligrafi China yang ditulis di atas kertas merah. Kaligrafi ini disebut dengan chunlian. Chunlian biasanya menggambarkan kata-kata yang bermakna positif, seperti 'Xi', 'Chun', 'Shun' dan 'Chai'.

Keempat kata ini umum dipakai untuk mengucapkan selamat tahun baru karena artinya sekaligus dianggap sebagai doa dan harapan yaitu menarik kekayaan, menuju kesuksesan, menyebarkan kebahagiaan dan menyambut musim semi.

Ilustrasi Chunlian. (Youtube/Bontv China)

 

Jeruk mandarin

Kenapa jeruk mandarin nggak pernah absen setiap perayaan Imlek? Rupanya jeruk manis ini menyimbolkan kemakmuran dan kekayaan. Dua kata itu adalah harapan yang selalu dipanjatkan setiap tahun ketika Imlek. Warna kulitnya yang keemasan dianggap menyimbolkan kekayaan. Jika jeruk mandarin disajikan dengan daun, maka menggambarkan panjang umur.

Dalam bahasa Mandarin, jeruk disebut dengan juzi yang terdengar seperti 'Ji' yang artinya keberuntungan alias hoki. Di Kanton, jeruk Mandarin dikenal sebagai 'kam', yang juga berarti emas. Jadi nggak heran jika setiap Imlek, suguhan utamanya adalah jeruk mandarin.

Jeruk mandarin. (Pexels/Pixabay)

 

Nanas

Imlek tanpa buah nanas rasanya kurang sempurna. Buah yang satu dianggap menyimbolkan kemakmuran karena di Hokian, pengucapan nanas sebagai Ong Lai dianggap mirip dengan ejaan 'kemakmuran telah datang'. Jadi kalian jangan heran ya, kenapa banyak hiasan berbentuk nanas ditemukan di rumah orang yang merayakan Imlek.

Ilustrasi nanas. (Brett Sayless)

 

Baca Juga: Tips Retouch Lipstik ala Aaliyah Massaid, Gampang Banget!

Itulah tadi beberapa benda yang kemungkinan ada di rumamu jika keluargamu merayakan Imlek. Iya tidak?

lifestyle

Ashanty Makan Tiramisu Favorit Shah Rukh Khan, Harganya Cuma Rp100 Ribuan?

Ashanty tampak antusias saat menyantap tiramisu kesukaan Shah Rukh Khan.

lifestyle

5 Manfaat Biji Pepaya, Ternyata Bagus untuk Tingkatkan Imunitas

Konsumsi biji pepaya juga baik kesehatan sistem pencernaan dalam tubuh.

lifestyle

5 Zodiak Paling Hati-Hati Menjalani Hidup, Selalu Waspada Setiap Waktu

Beberapa zodiak ini cenderung lebih hati-hati dalam kehidupan sehari-hari.

lifestyle

8 Arti Mimpi Mendadak Jatuh Miskin, Pertanda Rendah Diri?

Apa yang membuat seseorang bisa tiba-tiba mimpi jatuh miskin?

lifestyle

Sukses Diet, Aaliyah Massaid Akui Pernah Jalani Pola Makan Ekstrem

Namun, Aaliyah Massaid akhirnya menemukan cara yang lebih aman dan sehat untuk menurunkan berat badan.

lifestyle

Biar Lebih Awet, Begini Cara Merawat Baju Eco Print

Supaya warnanya tidak cepat pudar, bagaimana cara merawat baju eco print?