Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Seekor anjing yang setia baru-baru ini menjadi viral di media sosial setelah mencoba menghentikan pengantin pria untuk menikahi pemiliknya.
Dilansir dari World of Buzz, peristiwa menggemaskan ini terjadi di Henan, China pada 14 Maret 2019 lalu.
Selama hari pernikahan, pengantin pria dan pengiringnya telah tiba di rumah tetapi pengantin pria tidak bisa masuk ke kamar karena anjing itu bertingkah aneh. Seolah-olah si anjing itu tahu bahwa pernikahan sedang berlangsung.
Saat rombongan pengantin pria akan memasuki ruangan di mana pengantin wanita sedang menunggu, anjing itu langsung menuju pintu dan meletakkan diri di depannya. Seolah tidak membolehkan siapapun masuk ke sana.
Baca Juga
Anjing itu berbaring di depan pintu dan menolak untuk mengalah, sekeras apa pun mereka berusaha untuk memindahkannya. Bahkan, ayah pengantin wanita sempat membawanya ke tempat lain dua kali tapi ia masih berhasil berlari untuk memblokade pintu.
Entah anjing itu tidak ingin pemiliknya pergi atau ingin melindunginya dari semua orang asing. Rombongan merasa terhibur karena mereka tidak tahu bagaimana menangani anjing yang lucu namun posesif.
Terakhir, anjing malang dipindahkan ke kamar lain sampai pengantin pria berhasil membawa pengantin wanita keluar.
Setelah acara pernikahan usai, pemilik mengungkapkan bahwa anjing itu telah bersamanya selama tujuh tahun terakhir dan sebenarnya cukup penakut. Sebab, suara petasan saja bisa membuatnya gemetar.
Itulah sebabnya semua orang tercengang ketika anjing itu tiba-tiba menjadi sangat berani. Ia tidak menghiraukan petasan saat prosesi pernikahan dan menerobos rombongan pengiring pengantin pria.
Anjing itu mungkin telah menyebabkan sedikit keterlambatan pada hari pernikahannya, tapi si pemilik tidak bisa tidak merasa tersentuh oleh kesetiaannya.
Apakah kamu juga memiliki anjing yang posesif seperti ini?
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby