Dewiku.com - Anak-anak artis ini mendapatkan kado mewah sebagai hadiah ultah dari orangtuanya. Harganya gila-gilaan, dari yang ratusan juta hingga miliaran. Yuk, intip siapa saja anak artis yang beruntung itu?
Fritz Hutapea
Pengacara kondang, Hotman Paris Hutapea memberi hadiah yang lebih dari sekedar mewah pada anaknya, Fritz Hutapea. Memang, sih, kala itu Fritz nggak ultah, tapi hadiah mewahnya nggak bisa kita lewatkan begitu saja.
Dia mendapatkan 65 unit apartemen dari ayahnya ketika berhasil menyelesaikan kuliah hukumnya di Law School London. Sebelumnya, Hotman juga pernah memberikan mobil mewah senilai Rp 4 miliar untuk hadiah ultah putrinya, Felicia Hutapea.
Putri Delina
Putri cantik komedian Sule mendapat hadiah rumah dan emas dari sang ayah ketika merayakan ulang tahun ke-18. Tahun sebelumnya, Sule juga mengadakan pesta sweet seventeen untuk Delina di kediaman mewah mereka.
Dul Jaelani
Anak bungsu Ahmad Dhani dan Maia Estianty ini memang pernah terlibat kecelakaan maut hingga menelan korban jiwa beberapa tahun lalu, tapi Maia memberikan kepercayaan pada Dul untuk mengendarai mobilnya sendiri ketika dia berusia 17 tahun.
Sebagai kado ultah ke-17, Maia memberikan sebuah mobil SUV Mercedes Benz GLA 200 warna hitam. Mobil mewah tersebut ditaksir bernilai ratusan juta rupiah. Ngiler nggak, Girls?
Cinta Kuya
Baca Juga
Anak Uya Kuya yang satu ini memang hidup bergelimang harta sejak lahir. Gaya hidup mewahnya terlihat dari feed Instagram Cinta yang dipenuhi barang-barang branded.
Ketika Cinta Kuya ulang tahun ke-7, dia mendapatkan mobil pertamanya dari sang ayah. Nggak main-main, Cinta Kuya mendapatkan Mini Cooper limited edition seharga Rp 800 juta.
Putri sulung Anang Hermansyah dan Krisdayanti ini mendapatkan mobil Honda Jazz ketika berumur 16 tahun dan ketika dia ulang tahun ke-20, Aurel mendapat perhiasan mewah Cartier dari ayah dan bundanya, Ashanty.
Siapa lagi anak artis yang dapat hadiah mewah saat ultah?
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian