
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Bulan suci Ramadan telah tiba. Banyak cara yang dilakukan orang-orang dalam menyambut bulan penuh berkah ini. Tak terkecuali para seleb Tanah Air. Turut ikut membuat semangat para penggemar, ada beberapa ucapan seleb menyambut Ramadan dengan penuh suka cita.
Memasuki bulan Ramadan, sejumlah seleb nampak memberikan ucapan yang diunggah melalui media sosial masing-masing, khususnya Instagram.
Ucapan tersebut biasanya berisi permintaan maaf dan harapan agar puasa di bulan Ramadan tahun ini berlangsung dengan lancar. Siapa saja seleb yang memberikan ucapan dalam menyambut Ramadan? Cek di bawah ini, yuk!
1. Luna Maya
Baca Juga

Ia mengucapkan dalam rangka menyambut bulan Ramadan melalui akun Instagram pribadinya. Luna Maya mengunggah momen saat berada di depan Kakbah. Diketahui bahwa Luna Maya sempat menjalankan ibadah umrah beberapa bulan yang lalu.
2. Kartika Putri
Baru saja menggelar syukuran empat bulan kehamilan anak pertama, Kartika Putri tak lupa memberikan semangat puasa lewat Instagram pribadinya dengan mengunggah video.
''Semangat ya puasanya, jangan mau kalah sama bumil dan anakku yg umur 4 tahun. Ayooo semangaaattt.. Bismillah lancar dan berkah,'' tulis keterangan Kartika Putri dalam unggahannya.
3. Zaskia Sungkar
Mengunggah foto gemas anak perempuan dari saudaranya, Shireen Sungkar yang bernama Hawwa, Zaskia Sungkar memberikan ucapan selamat berpuasa.
''MasyaAllah, selamat beribadah semua, maaf lahir batin,'' ucap Zaskia Sungkar.
4. Ayu Dewi
Ayu Dewi mengucapkan selamat berpuasa lewat Instagram pribadinya yang mengunggah foto bersama sang suami. Keduanya kompak mengenakan busana serba putih. Ayu Dewi pun terlihat manis dengan memakai mukena.
5. Zaskia Adya Mecca
Melalui Instagram pribadinya, Zaskia mengungkapkan rasa syukurnya bisa dipertemukan kembali dengan bulan Ramadan tahun ini. Tak lupa, ia juga mendoakan kelancaran berpuasa bagi para pengikutnya di Instagram.
Tag
Terkini
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi