
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Menjelang hari raya seperti ini, THR adalah hal yang paling ditunggu. Biasanya, begitu mendapat uang THR, para pekerja akan langsung menyerbu pusat perbelanjaan. Jika tak pandai menahan diri, mereka bisa saja menghabiskan THR dan bonusnya dalam hitungan sekejap.
Dilansir dari Crobox yang dikutip dari riset oleh BI Intelligence di Amerika Serikat, ternyata inilah bedanya cewek dan cowok soal menghabiskan THR.
Beda tipis
Baik cewek ataupun cowok, sama-sama suka menghabiskan THR dengan cara belanja. Bedanya, sebanyak 57% cewek memilih belanja secara online sedangkan persentase cowok untuk kategori yang sama hanya 52%.
Baca Juga

Media belanja online
Mengenai media belanja online, dijelaskan jika cowok lebih banyak belanja online dengan menggunakan smartphone yaitu 22%, sedangkan cewek hanya 18% saja yang memakai media itu.
Barang yang dibeli
Baik cewek ataupun cowok punya kecenderungan yang sama ketika belanja online. Pembelian gadget menempati urutan pertama dan makanan ada di urutan kedua.
Perbandingan cewek dan cowok
Berikut perbandingan belanja online antara cewek dan cowok dan bisa jadi termasuk saat mereka menghabiskan THR.
- Gadget: cewek 18%, cowok 27%
- Makanan: cewek 8%, cowok 13%
- Tiket: cewek 11%, cowok 23%
- Konten digital: cewek 20%, cowok 30%.
Jadi bagaimana? Anggapan cewek gila belanja bisa dibilang tidak berlaku lagi. Hasil riset ini membuktikan jika cowok juga doyan belanja online, lho.
Terkini
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi
- Musikal untuk Perempuan: Merayakan Persahabatan Lewat Lagu Kunto Aji dan Nadin Amizah