Dewiku.com - Seorang personal trainer asal Tasmania jadi viral karena mengajarkan yoga tanpa busana. Wanita yang bertubuh bugar ini mengatakan yoga tanpa busana bisa memberikan banyak keuntungan dan manfaat.
Dilansir dari Daily Star, wanita bernama Rhyanna Watson ini mengaku jatuh cinta dengan yoga tanpa busana sejak dirinya ingin memastikan apakah postur tubuhnya sudah benar ketika melakukan gerakan yoga.
Kala itu dia sedang melakukan gerakan yang cukup rumit. Dia lalu menanggalkan pakaiannya di depan cermin untuk mengetahui apakah posisinya sudah benar atau belum.
"Aku perlu melihat otot-otot yang bekerja untuk memahami bagaimana mengaktifkan dan membangun koneksi otot pikiran untuk latihan," ujar dia.
Rupanya cara ini lumayan ampuh dan Rhyanna pun ketagihan melakukan yoga tanpa busana. Bahkan dia mengaku hal itu telah memberikan banyak perubahan dalam hidupnya.
"Aku menemukan kebebasan dan cinta di tubuhku untuk semua yang bisa dilakukannya sebagai alat untuk bergerak," lanjut personal trainer ini.
Tak mau merasakan bugar seorang diri, Rhyanna lalu membagikan aktivitasnya ketika beryoga melalui media sosial. Namun, unggahannya dinilai terlalu vulgar oleh warganet sehingga dia sering menerima komentar negatif.
Rhyanna keberatan jika dirinya dianggap sensual. Baginya, pose yoga tanpa usaha yang dia unggah itu bersifat seni. Pun itu murni untuk memahami postur yoga dengan baik.
"Pose yoga saya dilakukan sebagai seni," jelasnyasembari menambahkan jika dia menggunakan fotografi untuk media ekspresi seni.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?