Dewiku.com - Seorang model cantik bernama Chase Kennedy disebut sebagai model dengan kaki terpanjang di Amerika. Model dengan sepasang kaki jenjang ini punya banyak cerita terkait keunikan yang dimilikinya.
Melansir Daily Mail, panjang kaki Chase Kennedy mencapai 129 cm. Dengan kaki sepanjang itu, Chase tumbuh menjulang menjadi gadis dengan tinggi badan mencapai hampir 2 meter.
Walau sekarang sudah dikenal sebagai model top, Chase pernah merasakan masa lalu yang menyedihkan. Ia kerap dipanggil dengan sebutan jerapah karena memiliki tubuh menjulang.
"Saat kecil, aku berharap bisa lebih pendek agar bisa membaur. Ketika kamu terlalu menjulang, sulit rasanya membaur," ungkap dia.
Bayangkan saja, saat umur Chase 13 tahun, tinggi badannya sudah mencapai 185 cm. Itulah sebabnya ia sering dipanggil 'si kaki' oleh teman-temannya.
Perlahan, Chase dapat mengembalikan kepercayaan dirinya dengan masuk dalam tim voli dan basket. Tubuhnya yang menjulang mempunyai keuntungan tersendiri untuk tim dan Chase selalu jadi andalan bagi teman-temannya.
Ketika masih di Amerika, Chase mencoba peruntungan untuk menjadi model. Namun, ia mengalami banyak kendala karena dianggap terlalu tinggi. Kaki jenjang Chase tak masuk dalam standar model ideal negeri Paman Sam.
"Agensi-agensi model itu kebanyakan cuma menerima wanita dengan tinggi 180 cm," keluhnya.
Beruntung, Chase pindah ke Eropa. Di sana ia kembali mencoba jadi model dan beberapa agensi tertarik padanya. Chase dianggap sempurna karena memiliki kombinasi tinggi badan menjulang, kulit cokelat, dan rambut berwarna chestnut.
Kini Chase Kenendy sudah wara-wiri di dunia mode dan sempat menginjakkan kaki panjangnya di runway New York Fashion Week. Ia juga pernah menjalin kerjasama dengan Toyota dan beberapa brand fashion.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian