Dewiku.com - Keseruan Biennale Jogja 2019 masih berlanjut. Minggu (17/11/2019) kemarin, diadakan mini festival Urban Mythomania di pelataran Hotel Purgatorio, Kampung Jogoyudan, Yogyakarta.
Dalam rilis yang diterima DewiKu.com, dijelaskan bahwa Urban Mythomania adalahmerupakan program mini festival yang dirancang bersama beberapa orang, komunitas, dan muda-mudi kampung setempat.
Acara ini juga menjadi bagian dari pameran Hotel Purgatorio karya Yoshi Fajar Kresno Murti di Kampung Jogoyudan sekaligus Program Publik Biennale Jogja XV Equator #5.
Dikatakan pula bahwa Urban Mythomania merupakan perayaan suara-suara dari balik ilusi, delusi, dan kebohongan yang berseliweran dalam realitas kota keseharian, pembangunan, kebijakan, dan realitas media kita hari ini.
Kegiatan ini dimeriahkan dengan pemutaran film, diskusi, dan diakhiri pertunjukan musik.
Sebelum pemutaran Film: "Berdaulat!" karya Hadhi Kusuma dan Ngurah Termana, digelar diskusi bersama Hairus Salim (Antropolog dan Penulis), Nekropolis (Kolektif Urban), serta Ngurah Termana (Taman 65, Bali). Para narasumber berbicara perspektif mereka tentang sebuah pembangunan, hunian, rumah.
Film: "Berdaulat!" sendiri menyajikan deretan wawancara dengan beberapa tokoh tentang pendapat mereka perihal sebuah hunian.
Usai diskusi dan pemutaran film, digelar pentas musik yang menampilkan Diversitones (Yogyakarta), Gunawarma (Nosstress, Bali), Nada Bicara (Yogyakarta), serta Shopping List (Yogyakarta).
Pengunjung yang terdiri dari warga sekitar Hotel Purgatorio, penikmat seni, serta rombongan dari Tokyo Art University, tampak menikmati pentas seni pada hari itu.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?