Dewiku.com - Seperti yang sudah diketahui banyak orang, BLACKPINK debut dengan empat member cantik, yakni Lisa, Jennie, Jisoo, dan Rose. Namun, rupanya mereka punya satu orang lagi yang selama ini jadi 'member rahasia' karena gagal debut bersama, yaitu Miyeon.
Melansir Koreaboo, BLACKPINK awalnya dikonsep dengan sembilan member yang kemudian menyusut jadi lima orang. Hanya saja ketika debut, BLACKPINK akhirnya diperkenalkan sebagai girl group beranggotakan empat orang.
Adalah Miyeon yang gagal debut sebagai member BLACKPINK lainnya.
Kini, foto-foto kebersamaan Miyeon dengan member BLACKPINK beredar di internet dan membuat warganet terlibat dalam pembahasan panas.
Ada yang menyayangkan dan berkata jika Miyeon memiliki peran yang cukup kuat ketika masih bergabung dengan BLACKPINK.
Ada juga yang mempertanyakan tentang nasib Miyeon sekarang pasca keluar dari agensi YG Entertainment. Rupanya, gadis cantik ini memiliki kesuksesan di grup yang berbeda, yaitu (G)I-DLE.
Miyeon batal debut sebagai member BLACKPINK karena ketahuan kencan dengan kontestan MIX & MATCH, Jung Jin Hyung yang masih berada satu manajemen dengannya di YG Entertainment.
Akibatnya, Miyeon diminta untuk pergi.
Setelah itu Miyeon mencoba peruntungannya sebagai penyanyi lepas. Ia akhirnya debut sebagai member (G)I-DLE di bawah asuhan CUBE Entertainment.
Meski gagal debut dengan BLACKPINK, gadis bernama lengkap Cho Mi Yeon ini masih berhubungan baik dengan para member. Menurut pengakuannya, Lisa dan yang lainnya juga memberi ucapan selamat ketika ia debut sebagai member (G)I-DLE.
Baca Juga
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?