Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Dulu, pria dengan rambut putih alias uban identik dengan sosok yang tua alias kakek-kakek. Akibatnya, banyak pria yang malu memperlihatkan rambut putih mereka dan memilih untuk mewarnainya sehingga tampak lebih gelap.
Namun, sekarang dunia sudah berubah. Pria beruban yang dulu dihindari malah semakin terlihat spesial di mata para wanita.
Menurut hasil survei di situs kencan, sebanyak 72 persen wanita lebih tertarik dengan pria beruban daripada pria berambut gelap.
Melansir Men's Health, hasil survei ini cukup mengejutkan karena persentase minat wanita pada pria beruban sangat tinggi, bahkan melebihi 50 persen.
Baca Juga
Sebagian responden mengaku senang dengan pria beruban, sedangkan sebagian lainnya menyatakan senang melihat pria beruban yang stylish.
Di sisi lain, Para wanita ini juga tak suka dengan pria beruban yang terlihat tua. Mereka ingin uban di rambut pria ini seimbang dengan penampilannya yang keren sehingga tetap sedap dipandang.
Mereka juga tak suka dengan pria yang rambutnya penuh dengan uban karena putih di beberapa bagian lah yang membuatnya terlihat lebih menggoda.
Men's Health juga menulis, rambut putih dapat membuat pria terlihat lebih berwibawa dan berpengalaman dibandingkan rekannya yang berambut hitam.
Sedangkan menurut penelitian di Universitas St Andrew, uban di rambut pria mengingatkan para wanita akan sosok ayah. Itulah kenapa mereka mudah tertarik.
Jadi, apakah kamu juga suka dengan pria beruban?
Terkini
- Takut Ketinggalan Momen? Begini Cara Mengelola FOMO dengan Sehat!
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat