Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Topik seputar selingkuh senantiasa bisa membuat kita cemas dan marah. Terlebih bagi kamu yang tengah menjalin hubungan romantis, kata selingkuh hampir selalu membuatmu makin waspada dengannya.
Bagi kamu yang sedang atau pernah curiga dengan si dia, wajar jika ingin segera melakukan sesuatu untuk mengonfirmasi kecurigaanmu.
Walau demikian, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan saat curiga pasangan berselingkuh. Kamu juga harus hati-hati agar tidak membuat kesalahan.
Melansir Your Tango, inilah 4 hal yang tidak boleh kamu lakukan saat curiga pasanganmu berselingkuh.
Baca Juga
-
Jangan Galau Terus, 6 Tips Move On saat Kamu Jadi Korban Ghosting
-
Kaum Rebahan Sejati, 5 Zodiak Ini Biasanya Mager Banget
-
Jangan Mau Dimanfaatkan! Ini 8 Tanda Pasanganmu Masih Kekanak-kanakan
-
8 Cara Manis Membangunkan Pasangan di Pagi Hari, Ciuman hingga Mandi Bareng
-
Kerap Mengucapkan Kata-Kata Ini? Ternyata Itu Tanda Hubunganmu Bermasalah!
-
Tak Usah Galau, Berikut 8 Manfaat Positif Menjadi Jomblo
1. Jangan simpan semuanya sendirian
Saat kamu merasa curiga atau cemburu, besar kemungkinan kamu bakal melakukan tindakan yang drastis.
Jangan pendam perasaan ini sendirian. Carilah seseorang yang dapat kamu percaya serta mampu memberikan saran.
Dengan begitu, kamu tak bakal berpikir berlebihan dan melakukan kesalahan. Kamu juga bisa mengurangi stres dengan bercerita.
2. Jangan minta saran dari keluarga atau orang terdekat
Walau kamu disarankan untuk mencari teman bercerita, hindari bercerita pada keluarga atau orang-orang yang dekat denganmu dan si dia.
Pasalnya, besar kemungkinan, keluargamu akan meminta dirimu untuk langsung putus tanpa mengonfirmasi kecurigaan yang ada.
Sementara, orang-orang yang dekat denganmu dan si dia tak akan dapat memberikan saran secara objektif.
3. Jangan berpura-pura bahwa semua baik-baik saja
Kamu memang disarankan untuk tetap tenang. Namun, jangan berpura-pura bahwa segalanya selalu baik-baik saja.
Kalau pasanganmu memang menunjukkan tanda-tanda berselingkuh, perhatikan hal ini dengan baik. Cari waktu untuk berbicara dengan mereka.
Apapun hasil pembicaraanmu, kamu mesti siap menerimanya.
4. Jangan memata-matai pasanganmu
Curiga boleh tapi jangan sampai berlebihan dan mulai mengintai pasangan. Hindari hal-hal seperti mengecek ponselnya dan membuntutinya ketika pergi.
Semakin kamu terobsesi, maka kamu bakal semakin sulit berpikir rasional. Padahal, masih ada kemungkinan jika pasanganmu tak selingkuh, kan?
Terkini
- Ide Merayakan Valentine Bersama Orang Terkasih, Dinner Romantis Bisa Jadi Pilihan
- Tagar #KaburAjaDulu, Ketika Anak Muda Angkat Tangan pada Realita
- Fenomana Glass Ceiling: Mengapa Perempuan Sulit Jadi Pemimpin di Dunia Kerja?
- Takut Ketinggalan Momen? Begini Cara Mengelola FOMO dengan Sehat!
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender