Dewiku.com - Pernahkah kamu memperhatikan posisi tidurmu dan pasangan? Bukan sekadar soal nyaman atau tidak nyaman, posisi tidur pasangan ternyata dapat menggambarkan kecocokan yang ada.
Melansir The Sun, sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2019 silam meneliti 2.000 pasangan dengan posisi tidur beragam. Hasilnya, terdapat 6 posisi tidur paling populer.
Keenam posisi tidur ini juga menggambarkan kecenderungan yang ada pada tiap pasangan, bahkan bisa menjadi indikator perselingkuhan.
Lalu, apa saja keenam posisi tidur tersebut dan artinya?
1. Posisi "The Separation"
Menurut survei, sebanyak 34 persen pasangan tidur dengan posisi The Separation atau saling membelakangi dan memberi jarak. Posisi ini punya dua interpretasi.
Pertama, pasangan yang tidur dalam posisi ini adalah pasangan yang telah merasa nyaman dan aman. Di sisi lain, mereka yang berselingkuh juga cenderung tidur dalam posisi ini. Hal itu dilakukan agar pasangan tidak bisa mengetahui tanda-tanda selingkuh seperti bau parfum wanita lain dan semacamnya.
2. Posisi "The Back Kisser"
Sedikit mirip dengan posisi pertama, pasangan juga saling membelakangi dalam posisi The Back Kisser. Bedanya, punggung mereka akan saling bersentuhan.
Total, ada 22 persen partisipan yang tidur dalam posisi ini. The Back Kisser dikatakan sebagai indikasi pasangan yang cukup intim dan menjalin kontak lewat sentuhan telapak kaki ketika tidur.
Baca Juga
-
5 Artis Korea Ini Mengaku Tidak Tertarik Menikah, Alasannya Apa?
-
Sudah 11 Tahun Tak Seranjang, Pasangan Suami Istri Ini Malah Makin Harmonis
-
Viral, Pria Cukur Rambut hingga Botak demi Temani Pacar yang Sakit Parah
-
Bosan Cuma Punya Satu Suami, Wanita Ini Pilih Pacaran dengan Pasutri Lain
-
Teman Menikah saat Pandemi? Ini Tips agar Tetap Aman Hadiri Kondangan
-
Terlalu Kompak, Saudari Kembar Ini Punya Suami Kembar dan Hamil Bersamaan
Posisi tidur saling membelakangi ini juga umum bagi pasangan yang telah lama bersama.
3. Posisi "The Spoon"
Berikutnya, ada posisi The Spoon atau spooning yang menjadi favorit banyak pasangan. Posisi ini juga sering digunakan ketika pasangan bercinta untuk pertama kalinya.
Walau demikian, posisi ini berisiko membuat pegal jika terlalu sering digunakan. Mayoritas, posisi ini lebih disukai oleh pasangan baru.
4. Posisi "The Space Hog"
Seperti namanya, posisi The Space Hog terjadi saat salah satu pasangan menguasai area tempat tidur sehingga membuat yang lain merasa tak nyaman. Meski salah satu pihak tidak diuntungkan, ada 14 persen partisipan yang tidur dalam posisi ini.
5. Posisi "The Nuzzle"
Posisi ini juga populer di kalangan pasangan baru. Dalam posisi ini, kamu akan meletakkan kepala di atas dada pasangan atau sebaliknya.
Posisi ini paling banyak digunakan dalam periode bulan madu. Meski demikian, jumlah pasangan yang bertahan dalam posisi ini hanya 8 persen.
6. Posisi "The Tangled"
Terakhir, ada posisi The Tangled yang serupa dengan posisi The Nuzzle tapi lebih intim. Pasangan bakal saling mengaitkan tubuh mereka dalam posisi ini.
Sayangnya, tak semua orang nyaman dalam posisi tidur yang intim seperti ini. Cuma 6 persen pasangan yang betah tidur dalam posisi The Tangled dalam jangka panjang.
Walau begitu, posisi ini cukup populer untuk pasangan yang baru saja menikah dan ingin merasa lebih intim.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?