Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Banyak pasangan berharap bisa menikah di tahun 2020, bahkan sudah mempersiapkan segalanya demi mewujudkan impian naik ke pelaminan. Hanya saja, banyak juga yang berakhir gagal nikah.
Begitulah. Tidak semua rencana pasangan untuk menikah tahun ini bisa terwujud. Belakangan di internet muncul banyak cerita pilu tentang pasangan yang gagal nikah karena berbagai alasan.
Berikut Suara.com sudah merangkum beberapa cerita gagal menikah paling menyesakkan yang dibagikan di internet dalam kaleidoskop 2020.
1. Gagal nikah, wanita ini foto pakai gaun pengantin sendirian
Baca Juga
-
Kumpulan Tutorial Makeup Unik Tahun 2020, Ada yang Berakhir Panen Hujatan
-
Diperas Rp283 Juta, Influencer Blak-blakan Akui Perselingkuhannya Sendiri
-
Heboh Mahasiswi Jadi Sugar Baby Dosennya, Sampai Ingin Gantikan Istri Sah
-
Akun Bintang Porno Diblokir, Gegara Ngaku Selingkuhan CEO Instagram
-
5 Kisah Kencan Online Unik 2020, Kencani 398 Pria hingga Nyaris Telanjang
-
Sikap di Lokasi Syuting Terbongkar, Amanda Manopo Dipuji Habis-habisan
Kisah cinta sedih pertama datang dari wanita asal Malaysia bernama Yana Mohamad. Ia seharusnya menikah pada 27 Mei 2020, tapi rencana tersebut kandas karena calon suaminya selingkuh.
Cerita ini menjadi viral setelah Yana membagikan foto memakai gaun pengantin sendirian di Facebook. Gadis cantik itu juga sempat membagikan potret dirinya tengah dipakaikan henna membuat warganet semakin pilu.
Yana mengaku sengaja menjalani pemotretan tersebut meski tanpa mempelai laki-laki. Sebab, ia ingin mengabadikan momen dirinya memakai gaun itu sebelum dijual.
Yana pun menjual gaun pengantinnya tersebut dengan harga RM 80 atau sekitar Rp268 ribu. Padahal harga aslinya mencapai RM 200 atau hampir setara dengan Rp698 ribu.
2. Wanita ini gagal nikah karena sang ayah kabur sebelum ijab kabul
Tragedi gagal menikah juga dialami oleh seorang wanita yang tidak diketahui namanya. Cerita ini disampaikan oleh akun TikTok @AyuUlandari dan menjadi viral hingga ditonton lebih dari 3 juta kali pada September lalu.
Mirisnya, pernikahan wanita ini gagal terlaksana karena sang ayah kabur beberapa saat sebelum ijab kabul. Padahal kala itu ayah mempelai wanita cuma izin pergi sebentar tapi malah tidak kembali.
Karena hal ini, calon mempelai laki-laki dan keluarga merasa tidak dihargai sehingga memutuskan untuk pulang. Pernikahan mereka pun gagal digelar hari itu dan membuat mempelai wanita malu hingga berniat bunuh diri.
Cerita ini menuai berbagai komentar dari warganet. Beberapa warganet membela sang ayah yang pasti mempunyai alasan sendiri sehingga enggan menikahkan putrinya. Di sisi lain, ada juga warganet yang merasa miris atas sikap tersebut.
3. Pria ini gagal nikah karena calon istrinya kawin lari dengan teman sendiri
Seperti apa rasanya gagal nikah karena pasangan kita kawin lari dengan teman sendiri? Kisah menyesakkan hati ini dialami oleh pemilik akun TikTok @dayatranggakyudenqef bernama Dayat.
Dayat menceritakan dalam sebuah unggahan TikTok bahwa suatu hari calon istrinya tiba-tiba menghilang tanpa kabar. Padahal saat itu sudah mendekati hari-H pernikahan dan undangan telah disebar.
Setelah ditelusuri, Dayat menemukan fakta yang sangat mengejutkan. Di mana calon istrinya ternyata kabur dan menikah dengan mantan kekasihnya yang juga temannya sendiri.
"Dan ternyata dia kabur sama mantannya dan mantannya adalah temanku sendiri juga. Mereka pergi keluar kota dan nikah diam-diam. Betapa hancurnya hatiku, Tuhan," tulis Dayat dalam videonya.
Cerita yang dibagikan oleh Dayat ini mencuri perhatian banyak warganet di TikTok. Banyak warganet yang memberikan dukungan untuk Dayat setelah mengalami tragedi cinta menyakitkan ini.
4. Kisah pilu wanita yang gagal nikah karena calon suami selingkuh dan ngaku tak cinta
Cerita tak kalah menyedihkan dialami oleh wanita bernama Rini yang gagal melepas masa lajang karena calon suaminya malah selingkuh dan terang-terangan mengaku tak mencintainya lagi.
Pengakuan mengejutkan ini disampaikan oleh calon suami Rini sekitar dua bulan sebelum pernikahan mereka melalui pesan WhatsApp. Ia juga membatalkan secara sepihak rencana pernikahan itu.
"Aku nggak bisa bohongi perasaan aku sendiri selama ini, akhir-akhir ini aku jalani hubungan sama kamu tanpa ada rasa. Sekali lagi aku minta maaf Yang selama ini juga aku punya cewek lagi di belakang kamu Yang," kata si calon mempelai laki-laki.
Kisah Rini ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun TikTok milik sang adik, @ifondibalik. Video ini ditonton lebih dari 2 juta kali dan menuai beragam komentar penuh dukungan dari pengguna TikTok.
5. Gara-gara calon mertua minta resepsi mewah, wanita ini gagal nikah
Terakhir, datang dari akun TikTok @senja2304. Pada November 2020, akun ini membagikan cerita menyedihkan soal dirinya yang gagal menikah karena sang calon mertua meminta resepsi mewah.
Rencananya wanita cantik ini bakal menggelar pertunangan pada Desember 2020 ini dan menikah pada tahun 2021. Tapi rencana itu tak pernah terwujud setelah calon mertuanya membatalkan niat mereka.
"Semua hancur bukan karena orang ketiga, melainkan mamanya pacarku membatalkan semuanya karena aku nggak bisa ngasih dia resepsi mewah," tulis si wanita dalam video yang diunggahnya.
Wanita itu juga mengungkap bahwa sang kekasih akhirnya memutuskan untuk meninggalkan dirinya atas perintah ibunda. Semuanya dilakukan lagi-lagi dengan alasan si wanita bukan orang berada.
Terkini
- Ide Merayakan Valentine Bersama Orang Terkasih, Dinner Romantis Bisa Jadi Pilihan
- Tagar #KaburAjaDulu, Ketika Anak Muda Angkat Tangan pada Realita
- Fenomana Glass Ceiling: Mengapa Perempuan Sulit Jadi Pemimpin di Dunia Kerja?
- Takut Ketinggalan Momen? Begini Cara Mengelola FOMO dengan Sehat!
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender