Dewiku.com - Hadiah dapat menjadi salah satu cara menunjukkan rasa sayang ke pasangan. Namun, alih-alih untuk pacar, wanita ini malah pamer baju untuk selingkuhan.
Belum lama ini, akun @txtdarionlshop membagikan ulasan yang ditemukan di sebuah olshop. Di sana, terlihat pembeli yang membagikan tangkap layar chat WhatsApp beserta review.
Pada chat yang diunggah, tampak jika pembeli bertanya apakah pakaian yang dibelinya sesuai selera. Sementara, si pria menjawab bahwa ia menyukai pakaian tersebut.
Meski begitu, wanita ini tidak membelikan pakaian tersebut untuk pacar. Sebaliknya, si pria ternyata hanyalah selingkuhan.
"Alhamdulillah selingkuhan suka, semoga nggak ketauan pacarku kalau aku beliin ini buat cowok lain. Bismillah aman," tulis wanita ini di kolom review pembeli.
Cuitan @txtdarionlshop tersebut lantas viral dan telah disukai lebih dari 2 ribu kali. Tak hanya itu, banyak warganet yang dibuat gagal paham hingga emosi membaca review tersebut.
"Kok bisa ya orang secara sadar nyakitin orang lain?" tanya salah satu komentar warganet.
"Allah tutup aibmu, tapi malah kamu spill di olshop," tulis warganet yang bingung melihat ulah pembeli tersebut.
"Sendernya kurang bersyukur apa gimana, masa satu pacar nggak cukup sih heran," tambah komentar lain mengkritik.
"Ternyata pacar dan selingkuhan bertemu di Twitter."
Baca Juga
-
Kisah Ibu Sukses Jadi Pramugari bersama Anak, Baru Mendaftar di Usia 56
-
Kurang Teliti, Pria Ini Tak Sadar Tinggalkan Pacar yang Hamil di Pom Bensin
-
Rumah Anggun C Sasmi di Prancis Asri Banget, Pekarangannya Bikin Adem
-
Meghan Markle dan Pangeran Harry Umumkan Kelahiran Anak Kedua, Ini Namanya
-
Dipamerkan, Ini 5 Fakta Gaun Pengantin Putri Diana yang Jarang Diketahui
"Selingkuh diem-diem, eh review pakai akun asli," tulis warganet lain gagal paham.
Sejak dibagikan, unggahan perempuan yang mengaku selingkuh lewat laman review olshop tersebut juga sudah dikomentari ratusan kali. Ada yang pernah menemukan review serupa saat belanja online?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?