Dewiku.com - Putus cinta dari orang tersayang tak hanya membuat patah hati, tapi juga mungkin jadi sulit membuka diri di kemudian hari. Tidak jarang kondisi itu sampai berpengaruh pada kesehatan mental.
Putus dari pacar bukan akhir dari segalanya. Berikut lima cara yang bisa bikin mantan menyesal putus dari kamu, dilansir dari Times Of India.
Bersikap halus
Meski putus dari pacar bikin kamu marah dan frustasi, kamu perlu bersikap halus terhadap apa yang sudah terjadi. Jangan buang-buang energi untuk membentak atas keputusan mantan. Biarkan dan terima keputusannya, akan ada saatnya dia menyesal sendiri.
Tetap percaya diri
Putus dari pacar memang bisa bikin kamu terlihat tidak percaya diri. Bahkan, kamu merasa tidak pantas untuk dicintai siapapun. Putus dari mantan jangan sampai berdampak pada kepercayaan dirimu.
Temui hal apapun yang belum sempat kamu kerjakan, mulai dari berkumpul dengan teman-teman, menjalani hobi, dan melakukan aktivitas yang bisa menambah produktivitas. Dengan kepercayaan diri yang kuat, jangan kaget kalau mantan pasti menyesal setelah tidak sama kamu.
Jangan menghubunginya
Putus dari mantan kadang bikin kamu merasa tak enak hati, bahkan kamu memilih terus menghubunginya dan tidak terima dicampakkan. Bila ini sudah terjadi, jangan buang-buang energi dan mengemis untuk balikan. Biarkan saja dan jangan menghubunginya. Percayalah, mantan bakalan menyesal setelah tidak ada notifikasi dari kamu.
Bersenang-senang dengan dirimu sendiri
Baca Juga
-
Cara Mengelola Emosi Negatif, Simak Tips Berikut Ini!
-
Pahami 5 Jenis Bahasa Cinta, Bukan Cuma Sentuhan Fisik
-
Biar Hasil Pewarnaan Rambut Cantik Optimal, Jangan Lewatkan 3 Langkah Ini
-
Simak! 6 Tips Memilih Kacamata Berdasarkan Bentuk Wajah
-
Bikin Jijik dan Mual! Ternyata Seburuk Ini Arti Mimpi Belatung
-
Tips Melindungi Diri dari Kejahatan, Sediakan 8 Benda Ini di Tasmu
Unggah beberapa foto di Instagram dan perlihatkan diri kamu. Semakin kamu tampak bahagia dan bersenang-senang dengan diri sendiri, mantanmu pasti bakalan menyesal. Apalagi jika waktu kamu diisi dengan kegiatan yang positif, menjalin relasi, dan berkumpul dengan teman-temanmu.
Glow up
Untuk menjadi glow up, tentu ada proses yang tidak mudah, mulai dari potong rambut, makeup, dan mencari skincare yang cocok untuk kulit. Jangan memaksakan diri, jalani satu per satu.
Yakinlah akan ada saatnya glow up dari proses yang sudah kamu jalani. Tak cuma fisik, kamu juga perlu glow up secara prestasi. Dijamin mantan bakalan menyesal dan minta kamu balik. (*Aflaha Rizal Bahtiar)
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?