Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Salah tahu perkara penting yang perlu dipikirkan pasangan suami-istri setelah menikah adalah tempat tinggal alias rumah.
Idealnya, pasangan suami-istri tentu ingin tinggal terpisah dari orangtua. Bagi mereka yang belum bisa membeli rumah sendiri, mengontrak rumah dapat menjadi solusi.
Belum lama ini, seorang pria asal Malaysia viral setelah membagikan kisahnya yang mengontrak rumah pasca menikah.
Lewat akun @aqim03 di TikTok, dia menjelaskan jika dirinya dan istri memutuskan menyewa rumah setelah menikah. Hal tersebut dilakukan agar mereka bisa mengatur keuangan dan hal-hal lain terlebih dulu.
Baca Juga
-
Sebulan Bayar Rp19 Juta, Pria Ini Ketagihan Tanning Meski Pakai Cara Ilegal
-
Pria Ini Bantu Lunasi Kredit Rumah Mantan Pacar, Untuk Hadiah Ulang Tahun
-
5 Tipe Pasangan Paling Berbahaya, Munafik hingga Playing Victim
-
Ketahui 5 Arti Mimpi Hotel, Salah Satunya soal Hubungan Asmara Rahasia
-
Menyentuh! Viral Kisah Pria Rela Belajar Makeup Demi Mendandani Putrinya
-
Tes Kepribadian yuk! Pas Buru-Buru, Item Apa yang Jangan Sampai Tertinggal?
"Selepas nikah, aku dan istri berencana menyewa rumah, sementara menyusun keuangan dan komitmen lain-lain," ungkap dia.
Walau demikian, kisah pria ini berakhir plot twist. Setelah lima bulan menikah, pria tersebut baru mengetahui kebenaran di balik rumah yang dia sewa.
"Selepas lima bulan kawin baru aku tahu rupa-rupanya... rumah yang kami sewa itu rupanya rumah dia sendiri," kata pria ini.
Tak disangka, selama lima bulan, pria tersebut ternyata membayar biaya sewa rumah ke istri sendiri.
Sejak dibagikan, kisah pria ini pun mencuri perhatian warganet. Selain meninggalkan komentar kocak, ada pula yang berpendapat jika sang istri tengah menguji suami.
"Suamiku penyewa rumahku," ungkap seorang warganet di kolom komentar.
"Sebenarnya dia sengaja test untuk menengok kesungguhan suaminya dalam menjalankan tanggung jawab seorang suami," komentar warganet lain.
"Istrinya be like, this is bisnis," celetuk salah satu warganet.
Ada pula warganet yang menyebut, "Bisnis adalah bisnis."
"Jangan lupa bayar sewa tuh," komentar warganet lainnya.
Kisah tak terduga pria ini sendiri sudah ditonton hingga lebih dari 730 ribu kali di TikTok. Selain itu, warganet juga memberikan hingga 1,6 ribu komentar. (*Amertiya Saraswati)
Terkini
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri