Dewiku.com - Bagi beberapa orang, umur bukanlah halangan untuk menjalin hubungan asmara. Salah satu contoh adalah model yang punya pacar 40 tahun lebih tua berikut ini.
Melansir Daily Star, seorang model 23 tahun bernama Willow Silas memiliki pacar yang sudah berumur 63 tahun.
Willow memutuskan untuk berpacaran dengan pria bernama David Simonini tersebut sejak Februari 2022 silam.
"Kami merasakan koneksi yang instan dan jatuh cinta pada satu sama lain hanya dalam waktu satu jam," ungkap Willow soal kisah cintanya.
"Dia adalah pasangan kencan pertama dan satu-satunya dari Tinder, tapi kami langsung makan malam bersama dengan cepat karena aku harus pergi wawancara di malam harinya," lanjut Willow.
Menurut model satu ini, dirinya punya banyak kesamaan dengan sang pacar. Tak hanya itu, Willow percaya jika umur bukanlah penghalang dalam urusan asmara.
Ini juga bukan pertama kalinya Willow menjalin hubungan dengan pasangan beda usia.
Sebelumnya, Willow pernah menjalin hubungan dengan pria berusia 42 tahun dan 37 tahun.
"Aku sebenarnya pernah kencan dengan pria lebih tua beberapa bulan sebelumnya, dan perbedaan umur kami sekitar 20 tahun."
"Aku berpacaran dengan pria 42 tahun, yang bertahan sekitar dua tahun," tambahnya.
Baca Juga
-
Bisa Dipakai Untuk Ini, KFC Keluarkan Tas Tangan Seharga Rp3,5 Juta
-
So Sweet! Viral Wanita Beri Kado Ulang Tahun Sejumlah Umur Pacar, Bikin Ikut Baper
-
Kebanjiran Pesanan dari Bisnis Garmen, Cocok buat UMKM, nih!
-
Transformasi Wanita yang Tak Punya Gigi dan Alis, Bikin Pangling setelah Pakai Makeup
-
Menikah dengan Karakter Anime, Curhat Pria Kini Tak Bisa Berkomunikasi dengan Istri
-
Dengan Terobosan Microbiome Science, Serum Ini Bikin Kulit Kepala Sehat dan Rambut Indah Berkilau
Tak hanya itu, Willow mengakui jika dirinya sering dimanjakan karena punya pacar lebih tua. Salah satu contohnya, Willow sampai dibelikan mobil.
Wanita ini juga mengakui jika ia memang membutuhkan kehidupan yang stabil dan hal tersebut bisa ia peroleh dengan punya pacar lebih tua.
Akibatnya, Willow pun sering disangka hanya ingin mencari sugar daddy dengan cara punya pacar lebih tua.
Di sisi lain, Willow menegaskan bahwa ia tidak ingin mencari sugar daddy. Bahkan, hubungannya sudah direstui oleh orangtuanya.
"Orangtuaku suka bagaimana ia membuatku bahagia dan bagaimana ia memperlakukanku dengan baik," ujar Willow.
Tak hanya itu, Willow berusaha untuk tidak memedulikan komentar yang menyebutnya mencari sugar daddy. Meski begitu, model ini berharap agar lebih banyak orang yang memberi komentar positif.
"Aku tidak peduli meski ada yang berpikir ia adalah sugar daddy. Aku tidak kenal orang-orang ini, dan jika aku kenal pun, mereka bukan orang-orang yang pendapatkan kupedulikan."
"Tapi hal ini terkadang mengganggu David, jadi kami mengapresiasi komentar baik yang kami dapatkan," tutup model satu ini.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?