
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Liburan ke Bangkok, Thailand, Fadil Jaidi tak mau melewatkan kesempatan untuk wisata kuliner. Namun, ada makanan yang membuatnya ragu, yakni squid shot yang merupakan kuliner cumi mentah.
Mmomen Fadil Jaidi urung makan squid shot terlihat dalam video unggahan akun TikTok pakmuhfamily. Cumi yang disuguhkan dalam gelas tampak masih bergerak.
"Enggak, dia masih hidup. Maaf aku mengecewakan," ucap Fadil yang memutuskan tidak memakan sajian mentah tersebut.
Squid shot terkenal sebagai salah satu kuliner yang populer di kalangan wisatawan Thailand. Pedagang menyajikan cumi-cumi kecil yang masih hidup dalam sebuah tempat berisi saus seafood yang khas.
Baca Juga
Walau jadi tren di kalangan turis, mengonsumsi squid shot rupanya sangat tidak dianjurkan. Dilansir dari laman berita Thailand, The Nation, konsumsi seafood mentah memungkinkan vibrio parahaemolyticus masuk ke dalam tubuh. Ini adalah sejenis bakteri yang banyak ditemukan pada lumpur laut.
"Ini bisa menyebabkan sakit perut, diare, dan keracunan makanan. Dalam kasus yang serius, hal ini dapat menyebabkan tukak di lambung dan usus," papar Direktur Jenderal Departemen Kesehatan Dr Suwanchai Wattanayingjaroenchai.
Seafood seperti cumi-cumi, udang, dan kerang yang dikonsumsi mentah juga dapat mengandung parasit, misalnya Anisakis spp. dan Diphyllobothrium. Di Thailand, keduanya ditemukan pada lebih dari 50 jenis makanan laut.
"Jika mengonsumsi makanan yang masih mengandung parasit tersebut, penderita akan mengalami sakit perut, perut kembung, mual, dan gejala lain yang mirip dengan gejala maag," terangnya kemudian.
Terkini
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi