Jum'at, 18 April 2025
Vania Rossa : Jum'at, 28 Februari 2025 | 12:00 WIB
Ilustrasi karier sesuai kepribadian. (Pexels/Yan Krukau)

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Memilih karier yang tepat adalah salah satu keputusan terpenting dalam hidup. Karier yang sesuai dengan minat dan bakat akan membuat kita lebih bahagia, produktif, dan sukses. Namun, bagaimana cara menemukan karier yang tepat? Salah satu alat bantu yang bisa digunakan adalah model RIASEC.

Apa itu RIASEC?

RIASEC adalah model yang dikembangkan oleh John L. Holland, seorang psikolog Amerika Serikat. Model ini mengelompokkan minat dan bakat seseorang ke dalam enam tipe kepribadian, yaitu Realistic, Investigative, Artistic, Social, Enterprising, dan Conventional. 

Menurut Holland, ketika seseorang memahami karakter dirinya, ia memiliki peluang lebih besar untuk menemukan karier yang selaras dengan kekuatan dan gaya kerjanya. 

Teori ini juga mengatakan bahwa dalam memilih karier, seseorang cenderung lebih menyukai pekerjaan dimana mereka bisa berada di sekitar orang yang sama seperti mereka dan lingkungan yang menggunakan kemampuan serta keterampilan mereka. 

Selain itu, kecocokan antara karier dan kepribadian dapat membuat seseorang merasa lebih bahagia dan dapat produktif dalam bekerja. Bahkan, keselarasan tersebut berpotensi menjadi kunci utama untuk meraih kesuksesan

Untuk lebih jelasnya, berikut 6 tipe kepribadian menurut teori John Holland:

 * Realistic (R): Menyukai kegiatan praktis, mekanis, dan fisik. Contoh karier: teknisi, insinyur, atlet.

 * Investigative (I): Menyukai kegiatan analitis, ilmiah, dan intelektual. Contoh karier: peneliti, ilmuwan, dokter.

 * Artistic (A): Menyukai kegiatan kreatif, ekspresif, dan inovatif. Contoh karier: seniman, desainer, penulis.

 * Social (S): Menyukai kegiatan yang melibatkan interaksi sosial, membantu orang lain, dan bekerja dalam tim. Contoh karier: guru, konselor, pekerja sosial.

 * Enterprising (E): Menyukai kegiatan yang melibatkan kepemimpinan, persuasi, dan pengambilan risiko. Contoh karier: pengusaha, manajer, sales.

 * Conventional (C): Menyukai kegiatan yang terstruktur, terorganisir, dan detail. Contoh karier: akuntan, administrator, pustakawan.

Bagaimana RIASEC Bekerja?

Teori RIASEC beranggapan bahwa orang akan lebih puas dan sukses dalam karier yang sesuai dengan tipe kepribadian mereka. Dengan mengidentifikasi tipe RIASEC dominanmu, kamu dapat menemukan pekerjaan yang cocok dengan minat, nilai, dan keterampilanmu.

Dengan begitu, kamu dapat membuat keputusan karier yang lebih tepat dan memaksimalkan potensi, baik di dunia pendidikan maupun dunia kerja.  

(Mauri Pertiwi)

Perfume Republic. (dok. C&F)

BACA SELANJUTNYA

Di Balik Aroma Parfum, Ada Pesan Tak Terucap Tentang Diri Anda