Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Tampaknya semakin banyak selebriti Hollywood melek dengan sustainable fashion atau fesyen berkelanjutan yang ramah lingkungan. Hal itu terlihat dari banyaknya selebriti yang memakai sepatu vegan dari AERA.
Dilansir dari Page Six, AERA adalah label mewah buatan Italia yang berbasis di New York. Label ini merupakan gagasan dari para veteran mode, yaitu Tina Bhojwani dan Jean-Michel Cazabat.
Walau baru diluncurkan bulan Mei lalu, banyak seleb tampak menghentak karpet merah dengan sepatu dari AERA.
"Dalam waktu seminggu, baik Saoirse Ronan dan Malin Akerman memakai sepatu kami. Sebagai merek baru dengan misi etis, itu begitu menarik dan kejutan yang hebat!" kata Tina Bhojwani yang dulu berkarier di Dolce & Gabbana.
Baca Juga
Sejak itu, sekelompok selebriti lain pun sudah terlihat memakai AERA dan lebih dari sekali. "Kami mengirimi Emma Roberts sepasang sepatu dan dia memakainya beberapa kali," lanjut co-founder.
Produk terlarisnya sendiri ada slingback "Alexandra" dan "Sally" heels bersama dengan flat "Audrey". Harganya dipatok mulai dari USD 345 atau sekitar Rp 4,6 juta.
"Sebagai merek yang sangat muda dan tidak dikenal, itu memberi kami banyak kredibilitas sejak awal," kata Tina.
AERA menggembar-gemborkan dirinya sebagai "110% berkelanjutan". Artinya alih-alih hanya menetralisir dampak lingkungan, ia secara aktif berinvestasi dalam reboisasi, proyek restorasi air, dan daur ulang plastik .
"Orang-orang membeli barang-barang karena mereka menyukai estetika, tapi pada saat bersamaan, saya pikir misinya menjadi lebih penting. Bagi banyak orang, itu adalah bonus bahwa sepatu mempunyai dampak positif pada planet ini," tambah Tina.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby