fashion-beauty

Pria Ini Terobsesi Mirip Boneka Ken, Rela Bangun Dini Hari demi Berdandan

Dia sangat ingin tampil seperti boneka Ken.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Minggu, 19 Juli 2020 | 17:30 WIB

Urusan penampilan bukan cuma menjadi kecemasan kaum Hawa. Para laki-laki pun bisa turut melakukan perawatan kulit hingga memakai makeup untuk tampil optimal.

Felipe Adam, 17 tahun, adalah salah satu laki-laki yang senang menggunakan makeup untuk mengubah penampilannya. Hal ini dilakukan karena Felipe ingin tampil seperti boneka Ken.

Disadur dari laman Yahoo! Lifestyle, Felipe Adam telah terobsesi dengan tampilan boneka Ken sejak kecil. Bahkan, dia menyebut penampilan boneka favoritnya tersebut sebagai "dewa".

Baca Juga: Air dengan Kandungan Kalsium Tinggi Bisa Ganggu Kesehatan Rambut, Begini Cara Mengatasinya!

Demi tampil mirip boneka Ken itulah, Felipe yang rela menghabiskan berjam-jam untuk berdandan. Pria asal dari Sao Paulo, Brasil ini akan bangun pukul 2.30 setiap pagi.

Felipe Adam, Pria yang Terobsesi Mirip Ken (instagram.com/felipe__adam)

Setelah bangun tidur, Felipe Adam lantas akan mengaplikasikan makeup dan membentuk garis wajahnya. Hal ini agar dirinya bisa tampil maksimal ketika menghadiri kelas pukul 7 pagi.

Total, Felipe butuh 4 jam untuk mengubah penampilannya. Felipe bakal memakai foundation cair, highlighter, hingga bronzer agar mirip Ken.

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Punya Tas Mewah, Simbol Hasil Kerja Keras

"Boneka Ken seperti dewa bagiku, dewa kecantikan yang sempura dan estetik," tutur Felipe Adam.

"Aku menyukai pakaiannya, rambut, dan bahkan sepatunya. Semua tentangnya sempurna."

"Aku sangat kreatif jadi aku menggunakan makeup untuk terlihat seperti Ken karena aku belum cukup tua untuk operasi plastik," katanya kemudian.

Felipe Adam, Pria yang Terobsesi Mirip Ken (instagram.com/felipe__adam)

Felipe sendiri sekarang sedang menabung untuk operasi plastik. Rencananya, dia ingin melakukan suntik botox, mengubah bentuk hidung, implan bokong, hingga mengangkat tulang rusuk.

"Aku tahu (operasi plastik) bisa berbahaya tapi aku tak takut dengan operasi. Namun, aku tidak merekomendasikannya ke orang lain," ujar pria 17 tahun itu.

Felipe memperkirakan jika dirinya sekitar menabung sekitar 2 juta real Brasil atau Rp 5,4 juta untuk operasi plastik seperti Ken. Rencananya, operasi itu akan dilakukan ketika Felipe Adam sudah 18 tahun.

"Aku ingin melakukan prosedur itu saat berumur 18 untuk mengubah penampilanku dan tetap mirip seperti boneka Ken."

"Aku ingin implan di bokong, lengan, dan six pack lewat operasi supaya hasilnya permanen seperti Ken dibandingkan harus pergi ke gym dan berolahraga," tambahnya.

Sejauh ini, Felipe merasa penampilannya berhasil menarik perhatian banyak orang. Tidak sedikit yang mengira Felipe sedang cosplay dan meminta berfoto bersama.

Baca Juga: 4 Lip Liner yang Harganya Kurang dari Rp100 Ribu, Produk Brand Lokal

"Rasanya menyenangkan pergi keluar dengan wajah dirias, aku senang melihat reaksi orang-orang," ucapnya.

fashion-beauty

Bingung Cari Non-comedogenic Moisturizer? Ini Rekomendasinya

Moisturizer berikut ini diklaim tidak menyumbat pori-pori.

fashion-beauty

Jalan-Jalan ke Korea, Tas Mini Caca Tengker Bikin Penasaran

Tas yang dikenakan Caca Tengker sukses mencuri perhatian.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Lip Oil Harga Terjangkau, Mulai dari Rp15 Ribuan

Biarpun harganya terjangkau, lip oil di bawah ini tetap terbukti berkualitas.

fashion-beauty

5 Tas Mewah Bridesmaid Mahalini, Hampir Semuanya Dior

Gaya bridesmaid Mahalini tak lepas dari sorotan publik.

fashion-beauty

Cincin Kawin Rizky Febian dan Mahalini Curi Atensi, Desainnya Bikin Jatuh Hati

Cincin pernikahan Rizky Febian dan Mahalini didesain khusus sesuai kepribadian kedua mempelai.