Dewiku.com - Letnan I Misa Matsushima menjadi pilot pesawat tempur perempuan pertama di Jepang. Dia berhasil memenuhi kualifikasi untuk memperkuat pasukan Air Self Defence Force (ASDF) Jepang.
Menurut Misa Matsushima, tidak berbeda dengan pria, perempuan bisa menjadi pilot pesawat tempur. “Impian saya sejak lama terlah terwujud,” kata dia usai mengikuti upacara yang menandai berakhirnya masa pelatihan untuk menjadi pilot pesawat tempur F-15 di markas ASDF pekan lalu, dilansir dari The Japan Times.
Misa Matsushima bergabung dengan ASDF Jepang setelah lulus dari National Defense Academy tahun 2014. Setelah mendapat lisensi pilotnya pada Oktober 2016, dia pun terus berusaha keras agar bisa menjadi pilot pesawat tempur.
Misa Matsushima bakal ditugaskan ke Air Wing ke-5 di Pangkalan Udara Nyutabaru, Jepang, mulai akhir Agustus ini. Dia pun akan melanjutkan pelatihannya di sana.
Angkatan Udara Jepang mulai menerima tentara perempuan pada 1993 lalu. Namun, pilot pesawat tempur dan pesawat pengintai tetap dikhususkan untuk pria.
Pada 2015, larangan partisipasi bagi perempuan itu pun dicabut. Kebijakan tersebut merupakan bentuk inisiasi pemerintah untuk meningkatkan jumlah personel perempuan di angkatan bersenjata Jepang. Langkah itu sekaligus menjadi bentuk dukungan terhadap kesetaraan gender.
Hampir 3 tahun kemudian, Misa Matsushima pun muncul sebagai pilot pesawat tempur pertama di Jepang.
“Saya berharap dia akan terus menerjang jalan yang sulit itu dan menjadi teladan bagi para perempuan yang bercita-cita menjadi pilot pesawat tempur,” ungkap sang pelatih, Osamu Uemori.
Baca Juga
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian