Dewiku.com - Masalah kecanduan seks sangat mungkin dialami siapa saja, salah satunya perempuan asal Inggris bernama Laurie Jade Woodruff. Dia bahkan dapat tidur dengan enam pria berbeda setiap pekan.
Melansir The Sun, media sosial Instagram disebut mempermudah dirinya untuk memenuhi hasrat seksual yang begitu tinggi. Setiap kali mengunggah foto seksi, tak butuh waktu lama untuknya digoda pria-pria hidung belang.
"Setelah mengunggah foto seksi, cuma dalam hitungan menit, aku langsung menerima pesan nakal dari pria asing yang tidak kukenal," ungkap dia.
Woodruff bilang pernah tidur dengan sekitar 100-200 pria. Nyatanya, dia bahkan sudah tidak bisa mengingat jumlah tepatnya karena memang keterlaluan banyaknya. Dalam sepeken saja bisa ada enam pria berbeda.
Dia juga mengaku terobsesi melakukan hubungan seks dengan pria tak dikenal. Hal itu menjadi begitu mudah berkat pengaruh media sosial.
Hasrat seksual yang begitu besar pun diakui telah menutup akal sehatnya. Dia tak berpikir panjang sebelum bertindak.
Sebuah pengalaman buruk akhirnya menjadi titik balik ibu satu anak ini. Suatu hari, ia bertemu dengan pria yang mulanya terkesan begitu manis ketika mengiriminya pesan di media sosial.
Namun, orang itu ternyata sangat kasar di ranjang. Woodruff jadi benar-benar ketakutan dan trauma.
Bertekad sembuh dari masalah kecanduan seks, dia kemudian menjalani terapi dengan bergabung di sebuah komunitas.
Dia bertemu dengan sesama pecandu seks dan dapat saling memberikan dukungan untuk sembuh. Secara bertahap, dia pun sangguh keluar dari dunia gelap itu.
Baca Juga
Hasrat seksual Woodruff memang masih tinggi. Namun, kini dia lebih mampu mengendalikannya. Dia juga memutuskan untuk fokus pada tumbuh kembang anak lelakinya yang berusia dua tahun.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?