Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Pandemi Covid-19 belum berakhir. Walau demikian, tak sedikit orang-orang yang sudah berusaha beradaptasi dengan kebiasaan baru, bahkan memulai kencan pertama dengan pasangan baru.
Mencari jodoh memang bisa lewat aplikasi online. Namun setelah sekian lama berkomunikasi, kamu pasti tidak sabar bertemu pasangan kencan secara langsung.
Hanya saja, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, terlebih jika kamu hendak kencan pertama di masa pandemi.
Selain rasa canggung, kamu juga perlu berhati-hati ketika bertemu seseorang yang baru. Pasalnya, setiap orang berisiko menularkan Covid-19.
Baca Juga
-
Ingin Melepas Masker saat Kencan? Kamu Harus Perhatikan 3 Hal Ini
-
Deg-degan Mau Kencan Pertama? Simak Tips Kencan Berdasarkan Zodiak Ini!
-
Uang Habis Untuk Oplas dan Botox, Pria Ini Tak Pernah Ajak Pacarnya Kencan
-
Berdasarkan Zodiak, Begini Gaya Kencan Pengguna Tinder Indonesia
-
Kisah Cinta Unik, Pasangan Ini Kencan Berjauhan via Perbatasan Negara
-
Biar Tetap Asyik, Tips Kencan Online saat Harus di Rumah Saja
Melansir Insider, berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika kencan pertama di kala pandemi.
1. Jangan langsung bicara soal pandemi
Saat bersosialisasi, wajar kamu ingin mengeluh atau mengeluarkan unek-unek seputar pandemi. Namun, ini bukan topik yang bagus untuk memulai obrolan.
Sama seperti kencan pertama sebelum pandemi, tanyakan hal-hal yang sifatnya personal. Cobalah untuk mengenalnya lebih dalam.
2. Jangan takut membicarakan sudut pandangmu soal pandemi
Setelah mencoba mengenalnya dengan topik pembicaraan ringan, kamu baru bisa bertanya pendapatnya soal pandemi ini. Sebagai contoh, tanyakan kabarnya atau membicarakan cara kalian menghabiskan waktu luang. Dengan mengetahui sudut pandangnya, kamu juga bisa jadi merasa lebih aman.
3. Jangan ragu mementingkan keamanan dan kesehatan
Di sisi lain, kamu juga perlu memberitahu pasangan soal betapa pentingnya kesehatan bagi diri kalian masing-masing. Beritahu dia bahwa kamu tetap ingin menjaga jarak fisik demi keamanan.
Hal ini penting supaya kalian bisa merencanakan kencan berikutnya dengan aman. Selain itu, kamu bisa melihat apakah kalian cocok atau tidak. Kalau dia nekat mengajak kencan ke tempat yang ramai dan berisiko, coba pikir-pikir lagi.
4. Menerima jika kalian ternyata tak cocok
Semua orang tidak sabar ingin bersosialisasi dan berkencan secara normal. Namun, jangan sampai membahayakan diri sendiri. Jika ternyata tidak cocok, kamu tetap boleh memutuskan hubungan.
Jangan memaksakan diri untuk berkencan cuma demi kontak sosial. Lagi pula, kamu bisa mencari orang lain yang mungkin lebih cocok untuk berkencan denganmu.
Terkini
- Ide Merayakan Valentine Bersama Orang Terkasih, Dinner Romantis Bisa Jadi Pilihan
- Tagar #KaburAjaDulu, Ketika Anak Muda Angkat Tangan pada Realita
- Fenomana Glass Ceiling: Mengapa Perempuan Sulit Jadi Pemimpin di Dunia Kerja?
- Takut Ketinggalan Momen? Begini Cara Mengelola FOMO dengan Sehat!
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender