Dewiku.com - Perjalanan, perjuangan dan keberanian perempuan untuk menciptakan perubahan menjadi sorotan utama dalam acara The Power of Herstory yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.
Talk show inspiratif ini diselenggarakan oleh Rising Girls Women’s Gathering, bekerja sama dengan Pijar Foundation, yang sukses menghadirkan para perempuan hebat dari berbagai bidang.
Misalnya hadir Veronika Krasnasari (Founder of Sustainbabes) yang menjadi moderator. Ada pula Ellen Nio (Head of Product Management Sinarmas S-Quantum Engine), Samira Shihab (Founder of Stellar Women), Shinta Dhanuwardoyo (CEO of BUBU.com) serta para perempuan inspiratif lainnya.
Acara ini bertujuan untuk memperkuat solidaritas perempuan dan mendorong lebih banyak perempuan untuk berani melangkah dalam berbagai bidang. Misalnya Ellen Nio, yang merajut karir dari Network Engineer hingga keuangan.
Berawal dari dunia Network Engineering, Ellen Nio berani mengambil langkah besar untuk terjun ke bidang Artificial Intelligence (AI).
Perjalanan kariernya tidak berhenti di sana, keputusan besar berikutnya adalah dengan pindah ke Pijar Capital, sebuah langkah yang membawanya semakin dekat ke dunia finansial dan investasi.
Namun, pencariannya tidak berhenti di sana, hingga akhirnya ia bergabung dengan Tokopedia, salah satu marketplace terbesar di Indonesia.
Transformasi karier yang ia jalani membuktikan bahwa seorang perempuan dapat berkembang di berbagai bidang selama memiliki keberanian untuk terus belajar dan mengambil peluang.
Ada pula Samira Shihab yang selama 25 tahun tinggal di Amerika, kemudian memutuskan untuk kembali ke Indonesia. Samira Shihab memiliki keyakinan kuat bahwa perempuan memiliki potensi luar biasa untuk berkembang dan sukses di jalannya masing-masing.
Baca Juga
-
Fenomena Girl Boss: Glamor di Luar, Rapuh di Dalam?
-
Self Development Kian Diminati, Jalan Ninja Menjadi Versi Terbaik Diri Sendiri
-
Afirmasi Positif: Kunci Percaya Diri Menjalani Peran Sebagai Ibu Muda
-
Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
-
Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
-
Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
"Aku sangat percaya woman empowering, semua cewek bisa keren banget dengan jalannya masing-masing," ujar Samira penuh semangat, ditulis Dewiku, Selasa (18/3/2025).
Acara The Power of Herstory tidak hanya menghadirkan inspirasi, tetapi juga membuka wawasan bahwa setiap perempuan memiliki potensi luar biasa. Dengan keyakinan dan kerja keras, tidak ada batasan bagi perempuan untuk meraih mimpi dan menciptakan perubahan.
Penulis: Imelda Rosalina
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?